Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Atlet pencak silat Wewey Wita ingin menyumbangkan medali emas di ajang Asian Games 2018 sebagai kado kemerdekaan Indonesia atau HUT RI.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Harapan saya sebagai atlet saya ingin memberikan kado terindah untuk Indonesia di Asian Games 2018 dengan dapat mengibarkan bendera Merah Putih di tiang tertinngi," kata perempuan yang masuk di kelas Putri B tersebut di Jakarta, Jumat.
Baca: 6 Fakta Wewey Wita, Andalan Meraih Emas Pencak Silat Asian Games
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Wewey mengatakan hingga saat ini persiapan untuk bertanding di Asian Games sudah 98 persen. "Alhamdulillah sudah 98 persen dan mudah-mudahan di pertandingannya nanti 100 persen," kata dia.
Saat ditanya tentang arti kemerdekaan, Wewey mengatakan kemerdekaan adalah kebebasan dan kemenangan bangsa Indonesia.
Baca: Mereka Favorit Peraih Emas Asian Games 2018 Sebagai Kado HUT RI
Wewey Wita saat bertanding di SEA Games 2017 Kuala Lumpur, Malaysia berhasi meraih medali emas untuk nomor tanding kelas putri B.
Pada pertandingan yang digelar Stadium Juara di Kuala Lumpur itu, Wewey menyudahi perlawanan atlet Vietnam Tran Thi Them dengan skor 4-1.