Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) melakukan pemeliharaan jalan di ruas Tol Jakarta-Cikampek. Perbaikan jalan tol ini dilakukan di enam titik dan dijadwalkan berlangsung hingga akhir November 2023.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Meskipun ada perbaikan jalan, Senior Manager Representative Office 1 PT JTT Amri Sanusi mengatakan bahwa ruas Tol Jakarta-Cikampek masih tetap beroperasi normal, baik arah Jakarta maupun arah Cikampek.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Kami memohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat adanya pekerjaan ini," kata Amri, dikutip dari Tempo.co hari ini, Minggu, 19 November 2023.
Amri mengatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan sejumlah prosedur mitigasi, di antaranya pengalihan arus lalu lintas yang terdampak sebelum area kerja, mempersempit area kerja, persiapan contraflow apabila lalu lintas padat, serta berkoordinasi dengan Kepolisian Patroli Jalan Raya (PJR) dan PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) dalam pengaturan lalu lintas.
Jasamarga juga akan memasang spanduk imbauan pekerjaan dan Variable Message Sign (VMS) di ruas jalan Tol Jakarta-Cikampek untuk kedua arahnya. Pengguna jalan diimbau untuk selalu berhati-hati dan mengantisipasi perjalanannya.
Berikut enam titik lokasi pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Cikampek beserta jadwalnya:
1. Akses masuk Karawang Barat 1 sepanjang 130 meter lajur. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Jumat, 17 November 2023 pukul 21.00 hingga Senin, 20 November 2023 pukul 08.00.
2. Akses masuk Cikarang Utara sepanjang 95 meter lajur 2. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Jumat, 17 November 2023 pukul 21.00 hingga Senin, 20 November 2023 pukul 13.00.
3. Simpang Susun Cikunir sepanjang 35 meter lajur 1. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Sabtu, 18 November 2023 pukul 10.00 hingga Senin, 20 November 2023 pukul 08.00.
4. Akses keluar Karawang Timur 2 dari Jakarta sepanjang 130 meter. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Minggu, 19 November 2023 pukul 20.00 hingga Senin, 20 November 2023 pukul 06.00.
5. Akses keluar Cikampek-Purwakarta-Padalarang (Cipularang) sepanjang 220 meter lajur 1. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Minggu, 19 November 2023 pukul 201.00 hingga Kamis, 23 November 2023 pukul 17.00.
6. KM 67+073 sampai 67+058 sepanjang 15 meter lajur 1 arah Jakarta dan KM 67+100 sampai 66+877 sepanjang 223 meter lajur 2 arah Jakarta. Pekerjaan jalan dilakukan mulai Senin, 20 November 2023 pukul 10.00 hingga Minggu, 26 November 2023 pukul 17.00.
DICKY KURNIAWAN | RIRI RAHAYU
Pilihan Editor: Wuling Jelaskan Mengapa Binguo EV Tak Sediakan Ban Serep
Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di membership.tempo.co/komunitas pilih grup GoOto