Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Jadwal Persib Bandung vs Persija Jakarta di Liga 1 Sabtu 9 Maret, Marko Simic Berharap Timnya Main Kompak

Duel Persib Bandung vs Persija Jakarta akan tersaji pada pekan ke-28 Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Sabtu, mulai 15.00 WIB.

8 Maret 2024 | 16.09 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Laga Persib Bandung vs Persija Jakarta akan tersaji pada pekan ke-28 Liga 1 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu, 9 Maret 2024. Pertandingan dijadwalkan mulai 15.00 WIB.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Penyerang Persija, Marko Simic, percaya diri menyongsong laga tandang melawan Persib. Menurut dia, persiapan yang dilakukan timnya lebih matang dibandingkan tiga laga sebelumnya. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Simic dan rekan-rekannya menjalani tiga laga terakhir dalam durasi sepuluh hari di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Hasilnya, tim asuhan Thomas Doll kalah dua kali sebelum kemenangan di laga terakhir atas Dewa United.

“Kami punya waktu persiapan yang cukup panjang. Jadi kami mendapat porsi latihan yang cukup banyak dari pelatih. Seperti yang kita tahu, kami mempunyai 10 hari yang berat kemarin karena kami bermain di Bali dengan waktu yang mepet,” ujar Simic, seperti dikutip dari situs resmi Liga Indonesia Baru, Jumat, 8 Maret 2024.

Pemain asal Kroasia berusia 36 tahun ini berhadap seluruh penggawa Persija terus kompak dan menjaga kesehatan agar bisa tampil maksimal saat melawan Persib Bandung pada akhir pekan nanti.

“Saya berharap semuanya tetap kompak hingga pertandingan melawan Persib tiba. Karena dari kemarin hingga sekarang masih ada pemain yang kurang sehat, saya berdoa semua sudah sehat kembali saat di hari pertandingan,” kata Simic.

Gelandang asing Maciej Gajos juga telah kembali berlatih pada Senin lalu, setelah mengalami demam sejak satu haru sebelum melawan Arema FC pada 26 Februari lalu. Sementara, Bek asal Republik Ceko, Ondrej Kudela baru memulai latihan pada Kamis sore lalu.

Persija Jakarta saat ini berada di urutan kesembilan klasemen sementaea Liga 1 dengan 35 poin. Mereka membutuhkan kemenangan untuk menjaga asa bisa bersaing lolos ke babak Championship Series, babak perebutan gelar juara musim 2023-2024.

Rina Widiastuti

Rina Widiastuti

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus