Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Spanyol

Ayah Neymar Tepis Kepindahan Anaknya ke Real Madrid

Neymar Sr membantah kabar yang dihembuskan media Spanyol bahwa anaknya akan hengkang ke Real Madrid.

30 November 2017 | 16.00 WIB

Penyerang Paris Saint-Germain Neymar, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Celtic pada pertandingan Liga Champions Grup B di Parc des Princes, Paris, 23 November 2017. PSG kalahkan Celtic 7-1.  REUTERS/Christian Hartmann
Perbesar
Penyerang Paris Saint-Germain Neymar, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Celtic pada pertandingan Liga Champions Grup B di Parc des Princes, Paris, 23 November 2017. PSG kalahkan Celtic 7-1. REUTERS/Christian Hartmann

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, JAKARTA - Neymar diisukan akan dibeli oleh Real Madrid musim depan. Namun, ayah si pemain menepis hal itu. Neymar Sr bersikeras, bahwa Neymar Jr tidak akan pergi ke klub lain.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

“Banyak hal berubah begitu ce[at, anda tidak akan pernah bisa memastikan apapun. Saat ini kami tidak berpikir untuk meninggalkan PSG,” ujar Neymar Sr.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Salah satu majalah sepakbola Spanyol, Don Balon melaporkan bahwa Real Madrid menyiapkan dana sebesar 220 juta poundsterling (sekitar Rp 4,1 Triliun), untuk mendatangkan bintang asal Brazil tersebut.

Kabarnya dana tersebut akan diperoleh dari penjualan empat pemain meraka, yaitu: James Rodriguez, Gareth Bale, Karim Benzema, dan Rafael Varane. 

Namun Neymar Sr memastikan anaknya akan tetap berada di PSG. Dia enggan menanggapi lebih jauh kabar soal kepindahan anaknya tersebut.

“Dia punya kontrak panjang dengan PSG dan baru saja tiba. Dia telah berada disini selama tiga bulan dan orang-orang membicarakan dia pergi. Sulit untuk menanggapi hal seperti ini,” ujar Neymar Sr.

Isu akan pindahnya Neymar ke Real Madrid bermula dari bersitegangnya Neymar dengan beberapa pemain PSG. Selain itu Neymar juga disebut tak cocok dengan pelatih, Unai Emery.

DAILY STAR | BLEACHER REPORT | NAWIR ARSYAD AKBAR

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus