Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Bersiap Tampil di Piala AFF 2024, Para Pemain Timnas Indonesia Mulai Berkumpul Jalani Pemusatan Latihan di Bali

Timnas Indonesia yang dipersiapkan untuk Piala AFF 2024 direncanakan menjalani latihan perdana pada Kamis, 28 November 2024.

28 November 2024 | 13.55 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Indonesia memulai persiapan tampil di Piala AFF 2024 atau ASEAN Championship 2024. Para pemain yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk membela skuad Garuda di ajang tersebut mulai berkumpul di Bali pada Rabu, 27 November 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pelatih Korea Selatan itu memanggil 33 pemain yang mayoritas pemain U-22 untuk kejuaraan tersebut. Mereka dijadwalkan menjalani pemusatan latihan (TC) di Bali hingga 5 Desember mendatang. Nantinya, jumlah pemain akan dirampingkan menjadi 23 atau 26 pemain sebagai skuad akhir Piala AFF 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dalam video yang diunggah akun Instagram resmi timnas Indonesia, dikutip Kamis, terlihat beberapa pemain sudah hadir, seperti Arkhan Kaka, Made Tito, Arkhan Fikri, Cahya Supriadi, Dony Tri Pamungkas, Muhammad Ferrari, hingga Kadek Arel. Dari staf kepelatihan, terlihat ada pelatih kiper Yoo Jae-hoon dan juga asisten pelatih Nova Arianto.

Manajer timnas Indonesia Sumardji mengatakan para pemain dan pelatih berkumpul di Bali pada Rabu dan akan menjalani latihan perdana pada Kamis, 28 November. Jadwal ini mundur sehari dari jadwal semula.

Di Piala AFF, Indonesia tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, Filipina, dan Vietnam. Pertandingan pertama adalah laga tandang melawan Myanmar pada 9 Desember. Berikutnya, skuad Garuda akan bermain di kandang melawan Laos pada 12 Desember.

Laga selanjutnya adalah tandang melawan Vietnam pada 15 Desember. Terakhir, pertandingan melawan Filipina di kandang pada 21 Desember.

Nantinya, dua tim teratas dari babak grup akan melaju ke semifinal dan akan memainkan laga dua leg pada 26 dan 29 Desember. Pemenang laga semifinal akan bermain di final dengan sistem yang sama, dua leg, pada 2 dan 5 Januari 2025.

Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara Piala AFF. Prestasi terbaik di kejuaraan level Asia Tenggara ini adalah menjadi runner-up sebanyak enam kali, yaitu pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.

ANTARA

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus