Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Chelsea Kalah dari Arsenal, Thomas Tuchel: Itu Kesalahan Kami

Pelatih Chelsea Thomas Tuchel mengungkap penyebab kekalahan dari Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Kamis dinihari, 13 Mei 2021.

13 Mei 2021 | 11.50 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Chelsea Thomas Tuchel mengungkap penyebab kekalahan dari Arsenal dalam lanjutan Liga Primer Inggris, Kamis dinihari, 13 Mei 2021. Menurut dia, kekalahan 0-1 dari Arsenal terjadi karena kesalahan para pemainnya sendiri dan menjadi peringatan timnya menjelang laga final Liga Champions.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Skuad Tuchel tampil dominan sepanjang laga, tetapi kurang di penyelesaian akhir saat ditekuk The Gunners di Stamford Bridge. Satu-satunya gol dalam pertandingan itu dicetak Emile Smith-Rowe, sekaligus membuat The Gunners menjadi tim kedua yang bisa mengalahkan The Blues era Tuchel sejak Januari.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Benar-benar kesalahan kami, tidak ada orang lain. Kami kalah, itu sepenuhnya tanggung jawab kami. Kami memiliki peluang besar. Kami membuat gol bunuh diri kurang lebih - sebuah hadiah," kata Tuchel usai pertandingan pada Kamis yang dikutip Reuters.

Menurut Thomas Tuchel, "Kami tidak berada di lapangan dengan energi yang sama, tidak mudah untuk tampil dengan intensitas dan operan. Kami tidak cukup tajam dan tidak memiliki rasa lapar serta sikap yang sama seperti yang biasa kami lakukan."

Pelatih asal Jerman itu meneruskan, "Jadi itu salah kita. Itu mungkin terlalu banyak perubahan dari pertandingan terakhir dan saya bertanggung jawab penuh untuk itu. Mungkin ini peringatan terakhir bagi kami semua."

Tuchel melakukan sejumlah perubahan di skuadnya lawan Arsenal. Mantan pelatih Paris Saint-German (PSG) itu akan membawa Chelsea bertanding di laga final Piala FA melawan Leicester City pada Sabtu malam WIB, 15 Mei 2021.

Chelsea hanya menelan tiga kekalahan dalam 26 pertandingan di semua kompetisi sejak dilatih Tuchel dan membuat mereka duduk di posisi keempat Liga Primer Inggris dengan dua pertandingan tersisa. Mereka unggul enam poin dari West Ham United, yang memiliki tiga pertandingan tersisa dan tujuh poin di atas Liverpool dengan empat pertandingan.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus