Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Sepakbola

Hasil Coppa Italia 2024-2025: Inter Milan Kalakan Udinese 2-0, Susul Juventus dan AC Milan ke Babak Perempat Final

Inter Milan melaju ke babak perempat final Coppa Italia 2024-2025 setelah menang 2-0 atas Udinese. Menyusul Juventus dan AC Milan.

20 Desember 2024 | 06.13 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Inter Milan melaju ke babak perempat final Coppa Italia 2024-2025. Mereka lolos setelah menang 2-0 atas Udinese di San Siro, Jumat dinihari WIB, 20 Desember 2024.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bermain di bawah guyuran hujan, Inter Milan tampil dominan di kandangnya. Padahal mereka melakukan rotasi besar-besaran dalam laga ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Nerazzurri membuka skor pada menit ke-30. Udinese kehilangan bola di lini tengah dan umpan terobosan Mehdi Taremi menemui Marko Arnautovic yang berhasil mencetak gol.

Tuan rumah mampu menggandakan keunggulan mereka sebelum turun minum. Kristjan Asllani mencetak gol langsung dari tendangan sudut, yang pelaksanaannya tertunda cukup lama karena keadaan darurat medis di tribun penonton. 

Di babak kedua, Inter berusaha memberikan lebih banyak kerusakan. Namun, peluang terbaik mereka membentur tiang gawang. Mereka, yang pernah menjuarai Coppa Italia sembilan kali, akan menjamu Lazio di babak berikutnya pada bulan Februari 2025.

Tim lain yang juga lolos adalah Juventus yang akan menghadapi Empoli. Sedangkan AC Milan akan berhadapan dengan AS Roma. Babak perempat final akan berlangsung sekali, sedangkan laga semifinal digelar dua leg.

Rekap Hasil 16 Besar Coppa Italia:

Bologna vs Monza 4-0
AC Milan vs Sassuolo 6-1 
Fiorentina vs Empoli 2-2 (penalti 3-4)
Lazio vs Napoli 3-1
Juventus vs Cagliari 4-0
Atalanta vs Cesena 6-1
AS Roma vs Sampdoria 4-1
Inter Milan vs Udinese 2-0.

Babak perempat final akan berlangsung 5-26 Februari 2025. Inilah hasil undiannya:
Juventus vs Empoli 
Atalanta vs Bologna 
AC Milan vs Roma 
Inter Milan vs Lazio.

REUTERS

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus