Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Liga Indonesia

Klasemen Liga 2 Usai Persis Solo Menang Dari PSBS Biak

Kemenangan Persis Solo dari PSBS Biak belum bisa menembus empat besar klasemen Liga 2 Indonesia Wilayah Timur.

9 Oktober 2019 | 17.35 WIB

Persis Solo. (instagram/official.persissolo)
Perbesar
Persis Solo. (instagram/official.persissolo)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Persis Solo tampil dominan saat menghadapi PSBS Biak di Liga 2 Indonesia. Persis menang telak tiga gol tanpa balas dari tim tamu di Stadion Wilis, Madiun, Rabu, 9 Oktober 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ketiga gol Persis terjadi di babak pertama. Gol pertama dicetak oleh Hernandi Iman pada menit ke-23. Lalu dua gol berikutnya diborong oleh Muhammad Isa pada menit ke-39 dan ke-42.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

PSBS Biak yang berupaya menekan lini pertahanan lawan di babak kedua gagal menciptakan peluang untuk mencetak gol. Skor 3-0 untuk keunggulan Persis Solo terus bertahan hingga laga berakhir.

Raihan tiga angka membuat posisi Persis belum bisa menembus empat besar. Kini tim asuhan Salahudin ini berada di peringkat kelima klasemen Liga 2 Indonesia Wilayah Timur dengan 27 poin. Persis berjarak satu poin dengan Martapura FC yang berada di peringkat keempat dengan 28 poin.

Sementara bagi PSBS Biak, posisinya masih aman dari zona degradasi walau menelan kekalahan. PSBS berada di peringkat ke-8 dengan 24 poin di klasemen Liga 2 atau selisih empat angka dari dua tim yang berada di zona degradasi, yakni Persatu Tuban dan Madura FC.

Lihat klasemen Liga 2 Wilayah Timur:

NoTimMainGolPoin
1Persik (lolos)20+1133
2Mitra Kukar (lolos)19+130
3Persewar18+628
4Martapura19−128
5Persis19+127
6Sulut United19+226
7PSIM18−324
8PSBS19−624
9Persiba19+224
10Persatu17−720
11Madura (degradasi)19−620

 

LIGA INDONESIA

 

 

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus