Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Sepakbola

Prediksi Polandia vs Belanda Grup D Euro 2024 Minggu, Duel Kedua Tim Dijadwalkan Mulai 20.00 WIB

Robert Lewandowski dilaporkan bakal absen saat Polandia vs Belanda di Grup D Euro 2024 pada Minggu, 16 Juni 2024.

16 Juni 2024 | 10.27 WIB

Pemain Belanda Memphis Depay melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Kanada dalam pertandingan persahabatan menjelang EURO 2024 di Stadion Feyenoord, Rotterdam, 7 Juni 2024. Belanda mampu mengatasi Kanada dengan kemenangan 4-0. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Perbesar
Pemain Belanda Memphis Depay melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Kanada dalam pertandingan persahabatan menjelang EURO 2024 di Stadion Feyenoord, Rotterdam, 7 Juni 2024. Belanda mampu mengatasi Kanada dengan kemenangan 4-0. REUTERS/Piroschka Van De Wouw

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Polandia vs Belanda akan menjadi laga pembuka Grup D Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Kedua tim dijadwalkan menjalani pertandingan di Volksparkstadion, di Hamburg, Jerman, Minggu, 16 Juni 2024, mulai 20.00 WIB, dengan disiarkan RCTI dan Vision+.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Menjelang laga ini, kabar kondisi kebugaran Robert Lewandowski yang menjadi sorotan. Penyerang Barcelona ini dilaporkan bakal absen bermain karena cedera hamstring saat timnya menghadapi Belanda. Meski begitu, pemain berusia 35 tahun yang telah mencetak 82 gol dalam 150 pertandingan internasional ini akan tetap duduk di bangku cadangan. Tetapi, dia bakal bermain untuk dua laga penyisihan grup lainnya, melawan Austria dan Prancis. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gelandang Piotr Zielinski yang akan menggantikannya sebagai kapten tim, menyayangkan absennya Lewandowski pada pertandingan pembuka ini. "Dia adalah pemain kelas dunia dan kami akan kehilangan dia. Tapi apakah itu saya atau rekan satu tim, kami akan menambahkan sesuatu yang lebih untuk mencapai tujuan, yaitu menang," ujarnya seusai sesi latihan di Volksparkstadion Hamburg, Sabtu, 15 Juni 2024.

Timnas Polandia, Robert Lewandowski bereaksi saat betanding melawan Timnas Ukraina dalam Laga Persahabatan di National Stadium, Warsaw, Polandia, 7 Juni 2024. REUTERS/Kacper Pempel

Pelatih Michal Probierz menyebut absennya sang penyerang senior bisa menjadi kesempatan bagi pemain lain untuk bersinar selama transisi generasi yang saat ini sedang terjadi di skuad asuhannya. "Tidak ada yang disembunyikan, kami akan kehilangan dia. Tapi pemain lain harus melakukan apa yang mereka bisa untuk mendapatkan hasil. Saya berharap dia punya kesempatan bermain lain," ucapnya. 

Polandia yang lolos ke putaran final turnamen ini melalui adu penalti di playoff melawan Wales, juga kehilangan penyerang Karol Swiderski karena cedera pergelangan kaki. Probierz harus mengatasi situasi itu dalam mempersiapkan skuadnya untuk menghadpai Belanda di laga pembuka. 

Pelatih Timnas Belanda, Ronald Koeman memprediksi Polandia akan tetap bermain dengan dua penyerang meski Lewandowski absen. Ia mengaku telah mempelajari semua penyerang yang dimiliki Probierz.

"Saya masih memperkirakan mereka akan bermain dengan dua striker dan kami telah menganalisis semua penyerang mereka. Kami tahu penyerang mereka dan apa yang bisa mereka bawa," kata mantan pelatih Barcelona ini. 

Koeman menargetkan kemenangan di laga pertama Belanda di Piala Eropa 2024 ini. "Penting untuk selalu memulai dengan baik di pertandingan pertama dan menang. Jika bisa melakukannya sesuai keinginan Anda, maka itu akan lebih baik lagi. Sangat penting bagi kami untuk mendapatkan hasil yang bagus."

Belanda memiliki catatan bagus berhadapan dengan Polandia. Oranje tidak terkalahkan dalam 12 pertemuan terakhir mereka sejak 1979. Rekor ini bisa menjadi modal kepercayaan diri bagi pasukan Koeman mengawali kiprahnya di Euro 2024 untuk mengejar gelar keduanya di turnamen ini setelah menjadi pemenang pada 1988. 

Koeman sangat ini mengakhiri rentetan buruk tim nasional negaranya yang belum pernah mencapai empat besar dalam 20 tahun terakhir. Tetapi, target di awal tentu lolos babak penyisihan grup, yang itu bukan pekerjaan mudah. Sebab, mereka harus bersaing dengan Polandia, tim favorit Prancis dan Austria.

Menjelang tampil di Euro 2024 ini, Belanda mencatat kemenangan 4-0 atas Kanada pekan lalu dan menang dengan skor yang sama pada Senin lalu. Sebelumnya, mereka memenangkan empat dari enam pertandingan terakhirnya. 

Di satu sisi, Polandia memainkan dua pertandingan pemanasan dengan mengalahkan Ukraina 3-1 dan Turiki 2-1. Lima pemain berbeda mencetak gol di kedua laga itu, memberikan harapan bisa menutup kekurangan karena absennya Lewandowski. 

Berita Tim

Tanpa Lewandowski dan penyerang Juventus Arkadiusz Milik yang baru-baru ini absen karena cedera lutut, pelatih Probierz harus berimprovisasi di lini depan. Karol Swideski bisa bermain sebagai false nine akhir pekan lalu, meski mengalami masalah pergelangan kaki. Krzysztof Piatek juga bisa menjadi opsi untuk ujung tombak serangan Polandia.

Rekan satu klub Milik, Wojciech Szczesny, pemain veteran dengan 82 caps diperkirakan bakal dipercaya menjaga gawang Polandia. Sementara bintang lain yang berbasis di Italia, Piotr Zielinski, berperan di lini tengah.

Sementara itu, Belanda kemungkinan akan memilih Memphis Depay atau Brian Brobbey sebagai ujung tombak serangan, dengan Wout Weghorst ikut bersaing di lini depan.

Setelah Frenkie de Jong mengundurkan diri dari skuad karena cedera pergelangan kaki, bergabung dengan duo Atalanta BC Marten De Roon dan Teun Koopmeiners, bek sayap Ian Maatsen dipanggil sebagai pelapis. Namun, Nathan Ake atau Micky van de Ven harus bermain di sisi kiri pertahanan.

Danzel Dumfries yang mencatat lima assist di kualifikasi Euro 2024 dan pemain sayap Inter Milan akan tampil di sisi kanan, menahan persaingan dari Jeremie Frimpong dari Bayer Leverkusen.

Perkiraan Susunan Pemain

Polandia: Szczesny; Bednarek, Dawidowicz, Kiwior; Slisz; Frankowski, Zielinski, Piotrowski, Szymanski, Zalewski; Swiderski

Belanda: Verbruggen; Dumfries, Van Dijk, Ake, Van de Ven; Schouten, Veerman; Simons, Reijnders, Gakpo; Depay

Prediksi Pertandingan Polandia vs Belanda

Tanpa Robert Lewandowski, kekuatan Polandia terutama di lini depan tentunya berkurang. Hal ini bisa memberikan keuntungan bagi Belanda yang menargetkan kemenangan di laga pembuka Euro 2024. Dengan skuad yang dimiliki ditambah strategi yang disiapkan Koeman, Oranje diprediksi bisa memenangi laga ini. 

REUTERS, SPORTS MOLE

Rina Widiastuti

Rina Widiastuti

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus