Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Kompetisi sepak bola antar timnas negara-negara Eropa, UEFA Nations League, akan mulai bergulir pekan ini. Berikut sejumlah fakta tentang kompetisi ini, termasuk jadwalnya:
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
• Apa UEFA Nations League?
Nations League adalah turnamen internasional baru yang bertujuan untuk menghilangkan laga uji coba, yang kerap dikritik kerap dimanipulasi untuk mendongkrak peringkat. Negara-negara Eropa akan berkompetisi di slot jadwal internasional FIFA. Nantinya empat tim terbaik divisi teratas (Liga A) akan tampil di babak empat besar untuk berebut gelar juara pada 9 Juni 2019. Turnamen ini dimaksudkan untuk meningkatkan kualitas laga internasional yang kerap dirusak oleh laga persahabatan yang tak berarti. Nantinya kompetisi ini juga akan menjadi perebutan tiket ke Piala Eropa 2020.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
• Bagaimana cara kerjanya?
Sebanyak 55 negara akan terlibat, dibagi menjadi empat liga (divisi) berdasarkan peringkat UEFA. Di tiap divisi tim akan dibagi menjadi grup-grup berisi tiga atau empat tim. Ada sistem promosi dan degradasi antar-divisi di akhir kompetisi. Empat tim naik dan empat tim terbawah akan terdegradasi.
• Pembagian Grup
Liga A
Grup 1: Prancis, Jerman, Belanda
Grup 2: Belgia, Islandia, Swiss
Grup 3: Italia, Polandia, Portugal
Grup 4: Kroasia, Inggris, Spanyol.
Liga B
Grup 1: Republik Cek, Slovakia, Ukraina
Grup 2: Rusia, Swedia, Turki
Grup 3: Austria, Bosnia & Herzegovina
Grup 4: Denmark, Irlandia, Wales.
Liga C
Grup 1: Albania, Israel, Skotlandia
Grup 2: Estonia, Finlandia, Yunani, Hongaria
Grup 3: Bulgaria, Siprus, Norwegia, Slovenia
Grup 4: Lituania, Montenegro, Rumania, Serbia.
Liga D
Grup 1: Andorra, Georgia, Kazakhstan, Latvia
Grup 2: Belarusia, Luksemburg, Moldova, San Marino
Grup 3: Azerbaijan, Pulau Faroe, Kosovo, Malta
Kelompok 4: Armenia, Makedonia, Gibraltar, Liechtenstein.
• Jadwal
Kompetisi dimulai 6 September. Babak penyisihan akan berlangsung hingga 20 November 2018. Semifinal akan digelar pada 5-6 Juni 2019, sedangkan final pada 9 Juli 2018.
• Jadwal Liga A pekan pertama dan kedua
Grup 1
6 September: Jerman vs Prancis
9 September: Prancis vs Belanda
Grup 2
8 September: Swiss vs Islandia
11 September: Islandia vs Belgia
Grup 3
7 September: Italia vs Polandia
10 September: Portugal vs Italia
Grup 4
8 September: Inggris vs Spanyol
11 September: Spanyol vs Kroasia
• Uang Tampil dan Hadiah
Tiap peserta akan menerima dana solidaritas senilai 1,5 juta euro (Rp 25 miliar). Selain itu ada juga iming-iming hadiah:
Juara: 4,5 juta euro (Rp 77 miliar) Runner up: 3,5 juta euro (Rp 59 miliar)
Posisi ketiga: 2,5 juta euro (Rp 42,8 miliar)
Posisi keempat: 1,5 juta euro (Rp 25 miliar).
Untuk berita UEFA Nations League lainnya terus ikuti di kanal Bola.Tempo.co.
UEFA | SKY SPORTS | ESPNFC