RESMI sudah Indra Lesmana dan Sophia Latjuba sebagai suami-istri. Ikrar cinta pasangan penyanyi ini berlangsung di Gereja Ignatius, Menteng, Jakarta, Sabtu pekan lalu. Resepsi perkawinan yang dilangsungkan keesokan harinya di Hotel Horison, yang dihadiri sekitar 1.200 tamu, berlangsung semarak. Kue pengantin lima tingkat berukuran 3 e 2 meter dengan efek idry icer, yang jika diiris mengeluarkan asap dingin, disuguhkan kepada para tamu. Begitu cepatnya Indra memutuskan kawin dengan Sophia, 21 tahun, sehingga memberi kesan cinta kilat. "Tapi saya nggak percaya cinta kilat. Cinta itu nggak mengenal waktu, nggak mengenal jarak," kata Indra, 26 tahun. Indra mengaku tak punya rencana muluk menjelang hidup barunya. "Kami ini seniman. Seniman itu tak pernah berencana. Improvisasikan saja hidup ini," katanya. Namun, ia akan memprioritaskan rumah tangganya, bukan karier. Mereka juga belum merencanakan mau berbulan madu ke mana. Namun, yang sudah direncanakan Sophia adalah jumlah anak tiga. Soalnya, punya anak banyak repot mengurusnya, tapi punya anak tunggal juga nggak bagus. "Saya ini anak tunggal. Dan nggak enak, sering kesepian," kata Sophia dengan mata berbinar. Cuma tak dijelaskan, kenapa ia tidak memilih dua saja. Pengantin baru ini tinggal di rumah Indra, di Kompleks Pamulang Permai. Rumah itu dibuat Indra semasa pacaran dengan Titi Dwijayati. Konon, gaya interior ruangan banyak kena sentuhan selera Titi. Tapi rumah itu kini direnovasi. Apa kata Titi tentang rumah itu? "Sudahlah, kan wajar kalau masih pacaran membuat rencana-rencana. Kalau sekarang bubar, ya nggak apa-apa," ujar Titi.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini