ALI MacGraw baru setelah berusia 43 merasa menemukan dirinya.
Umur 40 bagi kebanyakan kaum hawa sering merupakan saat yang
merisaukan, memang. Tapi bagi bintang yang meroket di tahun
70-an berkat film Love Story, hari-hari ini dirasakannya sebagai
lebih tenang.
"Di masa remaja aku selalu mengikuti apa maunya orang lain, dan
itulah kesalahanku," Ali mengemukakan otokritiknya kepada
majalah New Idea. Rambutnya yang hitam dan biasanya dibiarkan
panjang, kini dipotong pendek. Wajahnya pun tak lagi dirias
warna tebal, cukup dipoles ringan, "Hingga tak sampai kelihatan
mirip badut," katanya seraya menekankan: "Punya selera baik itu
penting, pada segala usia."
Suaminya yang kedua, bintang tenar Steve McQueen meninggal dua
tahun silam. Namun sejauh ini Ali belum berminat kawin lagi,
meski bukan rahasia ia sering berkencan dengan seorang pemain
harmonika dari sebuah country band.
Hidupnya sehari-hari dilewatinya dengan damai di kediamannya
yang terletak di tepi pantai Malibu, di utara Los Angeles,
bersama Joshua -- anaknya dari suami pertama. Dan bulan ini
filmnya The Winds of War, dibintangi bersama Robert Mitchum
mulai muncul di televisi AS, dan sebentar lagi akan masuk
jaringan teve Australia.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini