Video

Prabowo-Gibran Menang di Rutan KPK

14 Februari 2024 | 20.24 WIB

Pasangan calon presiden-wakil presiden Prabowo-Gibran menang di Tempat Pemungutan Suara (TPS) Lokasi Khusus (Loksus) 901 Rutan KPK di Gedung Merah Putih KPK.

Kepala Bagian Pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Ali Fikri menyampaikan Prabowo-Gibran memperoleh 38 suara, kemudian Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar meraih 24 suara, lalu pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapatkan 9 suara. Terdapat 5 suara dinyatakan tidak sah.

Ali Fikri menyebut jumlah tahanan yang menggunakan hak pilihnya dalam Pemilu 2024 mencapai 68 orang. Pemilihan itu dilakukan di dua rumah tahanan (rutan) KPK, yakni Rutan Gedung Merah Putih dan Rutan Puspomal. 

 

Foto: tempo.co
Editor: Ridian Eka Saputra

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

ads
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum