Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

Hatchback Hyundai Ini Akan Jadi Penantang Honda Civic Type R

Hyundai telah memperkenalkan gambar Veloster Raptor N yang diklaim lebih bertenaga ketimbang Honda Civic Tipe R.

1 November 2019 | 08.01 WIB

Hyundai telah memperkenalkan Veloster Raptor N menjelang debut mereka di Pameran After Market atau Specialty Equipment Market Association (SEMA)
Perbesar
Hyundai telah memperkenalkan Veloster Raptor N menjelang debut mereka di Pameran After Market atau Specialty Equipment Market Association (SEMA)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Hyundai telah memperkenalkan Veloster Raptor N menjelang debut mereka di Pameran After Market atau Specialty Equipment Market Association (SEMA) nanti. Mobil ini disebut lebih bertenaga ketimbang Honda Civic Tipe R.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Hyundai Veloster Raptor N bekerja sama dengan Bisimoto Engineering. Dilansir dari Carscoops, mobil ini disebut siap bersaing dengan Honda Civic Tipe R.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Veloster mengandalkan dapur pacu mesin 2.0-liter empat silinder dengan internal turbocharger yang ditingkatkan. Veloster ini juga telah dilengkapi dengan intercooler berkinerja tinggi, ECU yang dioptimalkan dengan memodifikasi aliran udara, dan sistem knalpot sport.

Berkat perubahan ini, mesin mampu menghasilkan lebih dari 320 tenaga kuda. Setidaknya 45 hp lebih tinggi dari varian standar dan 14 hp lebih bertenaga dari Honda Civic Type R.

Selain peningkatan ktenaga, mobil ini juga telah dilengkapi dengan lampu depan baru. Ada kit penurun suspensi dan spoiler belakang khusus. Untuk velg, menggunakan Fifteen52 wheels yang dibungkus ban Toyo.

Adapun perubahan pada bagian interior antara lain, kursi sport yang ringan dan kluster OBD interaktif di konsol utama.

Selain Veloster Raptor N, pabrikan asal Korea Selatan ini juga akan menampilkan Kona Ultimate. Ya, Kona, diubah menjadi off-roader sejati oleh Rockstar Performance Garage.

Crossover ini telah dilengkapi dengan sejumlah komponen dari suspensi King. Pakai velg sport Motegi 16 inci yang dibungkus ban Mickey Thompson 30 inci.

Selain upgrade off-road, Kona telah dilengkapi dengan sejumlah komponen untuk peningkatan kinerja mesin. Termasuk Race Chip, knalpot Magnaflow, dan asupan billet dari K&N. Tim juga memasang rotor dan bantalan berperforma tinggi.

Di bagian penataan gaya, tidak banyak perubahan. Namun, Hyundai mengatakan konsep tersebut memiliki bodi berlapis Bulletliner dan lampu LED Desain Baja. Pengemudi juga akan menemukan kursi kulit buaya dan sistem audio Kicker.

CARSCOOPS

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus