Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Mercedes secara resmi menghadirkan mobil baru paling powerful yang pernah ada, yakni GT 63 SE. Kendaraan mewah ini sudah lebih dulu diperkenalkan sebelum pameran Munich, Jerman.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ini merupakan mobil hybrid plug-in sport perdana dari Mercedes. GT 63 SE memiliki desain yang cukup elegan berkat kehadiran bumper coupe dengan ventilasi udara yang lebih besar hingga pelek 20-21 inci.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Bicara kekuatannya, mobil mewah tersebut dilengkapi dengan mesin V8 4.0 liter yang diproduksi sendiri ole Mercedes. Alhasil, G 63 SE pun bisa mengeluarkan tenaga maksimum yang sangat besar, yakni 831 bhp dan torsi puncak 1.470 Nm.
Tenaga powerful itu didapatkan dari penggabungan mesin V8 4.0 liter dengan motor listrik. Dengan begitu Mercedes-AMG GT 63 SE hanya membutuhkan waktu 2,9 detik untuk melakukan sprint dari nol sampai 100 km/jam. Kecepatan tertingginya pun mencapai 316 km/jam.
Mobil baru ini dilengkapi dengan baterai yang memiliki kapasitas 6,1 kWh, yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 150 kWh selama 10 detik. Mercedes-AMG G 63 SE ini nantinya bisa menempuh jarak sampai 12 km dalam satu kali pengisian.
Mercedes juga memberikan sebuah fitur khusus dengan tujuh mode berkendara pada mobil mewah ini, yakni Sport+, RACE, Slippery, Electric, Comfort, Sport dan Individual. Sayangnya, sejauh ini perusahaan belum memberikan informasi tentang harga kendaraan listrik ini.
HINDUSTAN TIMES