Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Tangerang - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), selaku distributor Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), mengalami pertumbuhan penjualan unit kendaraan niaga yang cukup signifikan.
"Kami mengalami pertumbuhan seiring dengan pertumbuhan pasar kendaraan niaga sampai Agustus ini di pasar segmen kendaraan niaga lebih-kurang 28,8 persen sehingga kami bisa di posisi sebagai market leader kendaraan niaga sebesar 45,3 persen," kata Duljatmono, Marketing Director KTB, di Cikokol, Tangerang, Banten, Kamis, 28 September 2017.
Duljatmono mengatakan penjualan unit kendaraan niaga pada Januari-Agustus 2016 sebanyak 20.007 unit. Sedangkan pada Januari-Agustus 2017 sebanyak 25.772 unit.
Baca: Tahun Ini, KTB Targetkan Tambah 3 Truck Center Mitsubishi Fuso
Di luar itu, khususnya di segmen colt diesel, ada peningkatan market share dibanding tahun lalu. Tahun lalu market share segmen tersebut berada di angka 55 persen, sedangkan tahun ini 59 persen.
Hal ini menunjukkan perubahan pasar yang cukup besar. Selain itu, segmen light heavy duty bisa memenuhi kebutuhan pasar dengan baik, sehingga pertumbuhan penjualan meningkat.
Khususnya untuk daerah Tangerang, pihak Krama Yudha Tiga Berlian mengelompokkan ke dalam wilayah Jabodetabek dengan skala nasional kontribusinya lebih-kurang 22 persen. "Itu cukup besar," katanya.
Daerah Tangerang dalam kelompok wilayah Jabodetabek menempati dalam posisi kedua. Pertama adalah DKI Jakarta, dengan kontribusi lebih-kurang 50 persen, kemudian Tangerang 28-29 persen. "Itu kontribusinya sampai saat ini," ucap Duljatmono.
Sebelumnya KTB meresmikan pembukaan dealer serta truck center di Cikokol, Tangerang, Kamis, 28 September 2017.
Baca: Mitsubishi Berminat Bangun Fasilitas R&D di Indonesia
Dengan kehadiran dealer baru ini, diharapkan Mitsubishi Fuso dapat memaksimalkan pertumbuhan industri serta pembangunan di area Tangerang, Banten.
Presiden Direktur KTB Atsushi Kurita mengatakan Tangerang merupakan salah satu kota pusat manufaktur dan industri di Provinsi Banten serta memiliki lebih dari 1.000 pabrik, baik dari perusahaan lokal maupun internasional. Aktivitas pabrik ini menjadikan Tangerang kota dengan mobilitas kendaraan niaga yang tinggi. "Populasi Mitsubishi Fuso di wilayah ini menunjukkan dominasinya dengan pangsa pasar sebesar 45 persen," kata Kurita dalam sambutannya.
GRANDY AJI
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini