Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Kendaraan militer berlapis baja pada umumnya digunakan untuk mengangkut personel. Namun berbeda dengan Ted Yadlowsky, dia dan beberapa temannya membeli GPV Colonel 8x8 dan membuatnya legal di jalan raya. Dalam video dilansir motor1.com juga terlihat roda GPV Colonel selebar 22 inci melindas Ford pick up.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
GPV Colonel dibuat oleh perusahaan bernama General Purpose Vehicles di Michigan, negara bagian Amerika Serikat. Berdasarkan data dari internet menunjukkan bahwa pabrikan membangun beberapa kendaraan semacam itu untuk penggunaan militer.
Baca: Mobil Esemka Pakai Nama Garuda, Borneo, Bima, dan Digdaya
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Tetapi bagaimana persisnya Yadlowsky dan rekan-rekannya mendapatkan mesin khusus ini masih menjadi suatu misteri. Data lainnya menunjukkan bahwa markas Yadlowsky dan GPV hanya berjarak sekitar 45 mil atau setara 72 kilometer, mungkin ada hubungannya dengan itu.
Simak video aksi kendaraan lapis baja ini:
Tetapi itu tidak masalah, yang penting adalah kendaraan lapis baja ini memiliki spion, lampu sein, dan lampu depan. GPV Colonel juga mampu melewati dinding beton setinggi satu kaki atau setara 30 sentimeter.
Kunci diferensial yang canggih dapat mengirim daya ke kedelapan roda untuk melibas semua medan jalan, dan juga amfibi. Faktanya, menurut Yadlowsky tidak perlu persiapan terlebih dahulu, cukup menyetir ke air dan menyalakan pompa, selebihnya Colonel akan menjagamu.
Baca: 8 Tipe Mobil Esemka Sudah Lolos Sertifikasi Uji Tipe
Deskripsi video menggambarkan ini adalah satu-satunya kendaraan tempur amfibi milik pribadi di dunia. Apakah itu benar-benar terjadi? Jika benar, monster ini akan sangat menyenangkan untuk menghabiskan waktu bersama.
MOTOR1