Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Arsip

TPA Sumurbatu Bekasi Rawan Longsor, Dana Rehab Rp 14,5 M

Pemerintah Kota Bekasi menyiapkan dana Rp 14,5 miliar untuk merehabilitasi Tempat Pembuangan Akhir Sampah atau TPA Sumurbatu di Bantargebang.

16 Agustus 2019 | 10.20 WIB

Jalan akses menuju titik buang di TPST Bantargebang banjir akibat akibat luapan Kali Ciasem yang disebabkan longsor di TPA Sumurbatu milik Pemkot Bekasi. Tempo/Adi Warsono
Perbesar
Jalan akses menuju titik buang di TPST Bantargebang banjir akibat akibat luapan Kali Ciasem yang disebabkan longsor di TPA Sumurbatu milik Pemkot Bekasi. Tempo/Adi Warsono

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Bekasi - Pemerintah Kota Bekasi menyiapkan dana sebesar Rp 14,5 miliar untuk merehabilitasi kawasan Tempat Pembuangan Akhir Sampah atau TPA Sumurbatu di Kecamatan Bantargebang. Hal ini dilakukan untuk mencegah tempat pembuangan sampah itu longsor dan menyebabkan banjir.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

"Lebih fokus pada pembangunan infrastruktur sebab awal tahun lalu akses jalan tertutup luapan banjir Kali Ciasem," kata Kepala Bidang Persampahan Dinas Lingkungan Hidup Kota Bekasi, Kiswatiningsih, Kamis, 15 Agustus 2019.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kiswatiningsih mengatakan, dana sebesar itu untuk normalisasi saluran di kawasan TPA, pembuatan turap, sampai pembuatan jalan di dalam kawasan pembuangan sampah. Meski dana sudah disiapkan, tapi prosesnya masih dalam tahap persiapan lelang. "Semua masih disiapkan administrasinya," ujar dia.

TPA milik Pemerintah Kota Bekasi di Kecamatan Bantargebang itu pernah longsor pada 9 April lalu. Material longsoran masuk ke dalam Kali Ciasem sehingga air di aliran sungai tersebut meluap menyebabkan banjir sedengkul orang dewasa.

Banjir itu menutup jalur truk sampah DKI Jakarta menuju ke titik buang di TPST Bantargebang. Banjir itu disebabkan penyempitan Kali Ciasem dari lebar 5 meter menjadi kurang dari 1 meter akibat tanah landfill di TPA terus merosot masuk ke dalam Kali Ciasem.

Akibat banjir yang dipicu longsor TPA Sumurbatu, tiga truk sampah milik Pemprov DKI terguling ketika melintas pada titik banjir sepanjang 200 meter tersebut. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Tapi, sempat menghambat pembuangan sampah.

ADI WARSONO

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus