Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Indosat merupakan salah satu provider yang memiliki banyak pengguna. Agar nomor yang digunakan tidak hangus, pengguna Indosat harus memperhatikan masa aktif kartu. Namun jika masa aktif telah memasuki masa tenggang, berikut adalah cara memperpanjang masa aktif kartu Indosat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Memperpanjang masa aktif kartu Indosat adalah hal penting yang harus dilakukan pengguna agar tetap bisa menikmati layanan Indosat.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pasalnya, masa aktif yang habis bisa menyebabkan nomor tidak dapat digunakan untuk menerima atau melakukan panggilan, mengirim pesan, ataupun mengakses internet.
Cara Perpanjang Masa Aktif Indosat Terbaru 2024
Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk memperpanjang masa aktif kartu Indosat, mulai dari mengisi ulang pulsa hingga menggunakan aplikasi MyIM3.
Pengguna bisa memilih cara yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kondisi mereka. Lalu, bagaimana cara memperpanjang masa aktif kartu Indosat? Simak langkah-langkahnya di bawah ini.
1. Perpanjang Masa Aktif Indosat Melalui SMS
Cara pertama untuk memperpanjang masa aktif Indosat adalah dengan mengirim SMS ke 555. Caranya adalah Ketik aktif(jumlah hari) dan kirim ke 555.
Contohnya, untuk menambah masa aktif 3 hari, ketik aktif3 dan kirim ke 555. Biaya perpanjangan masa aktif melalui SMS bervariasi tergantung pada jumlah hari yang dipilih.
2. Perpanjang Masa Aktif Indosat Melalui Aplikasi MyIM3
Cara yang paling mudah dan cepat untuk memperpanjang masa aktif Indosat adalah melalui aplikasi MyIM3.
Aplikasi ini bisa diunduh melalui ponsel. Selain untuk memperpanjang masa aktif, aplikasi MyIM3 juga bisa digunakan untuk membeli pulsa atau kuota. Berikut cara lengkapnya.
- Download dan instal aplikasi MyIM3 di ponsel Anda.
- Buka aplikasi MyIM3 dan login menggunakan nomor Indosat Anda.
- Pilih menu Pulsa & Paket > Pulsa > Perpanjang Masa Aktif.
- Pilih masa aktif yang diinginkan dan lakukan pembayaran.
3. Perpanjang Masa Aktif Indosat Lewat Pulsa
Cara lainnya adalah dengan melakukan pembelian pulsa. Berikut langkah-langkahnya:
- Unduh dan pasang aplikasi MyIM3 dari Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi MyIM3.
- Masuk dengan menggunakan nomor Indosat Ooredoo Anda.
- Pilih opsi “Beli Pulsa”.
- Tentukan nominal pulsa Indosat yang ingin dibeli.
- Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan selesaikan transaksi.
Selain cara di atas, Anda bisa langsung membeli pulsa Indosat di toko pulsa atau minimarket terdekat. Nantinya pulsa yang dibeli akan secara otomatis memperpanjang masa aktif kartu Indosat.
4. Perpanjang Masa Aktif Indosat Lewat Paket Data
Perpanjangan paket Indosat juga bisa dilakukan dengan membeli paket data. Masa aktif secara otomatis akan diperpanjang setelah paket data aktif. Simak caranya berikut ini.
- Unduh dan pasang aplikasi MyIM3 dari Google Play Store atau App Store.
- Buka aplikasi MyIM3.
- Masuk dengan menggunakan nomor Indosat Ooredoo Anda.
- Pilih opsi “Beli Paket Data.
- Tentukan paket data yang ingin dibeli.
- Pilih metode pembayaran yang diinginkan dan selesaikan transaksi.
5. Perpanjangan Paket Indosat Melalui Website Indosat
Selanjutnya pelanggan Indosat juga bisa memperpanjang paket di website resmi Indosat. Berikut cara yang harus diperhatikan.
- Kunjungi website Indosat di https://im3.id.
- Pilih menu MyIM3 lalu beli pulsa atau paket data.
- Masukkan nomor Indosat Anda.
- Lakukan pembayaran menggunakan kartu kredit/debit atau e-wallet.
- Masa aktif secara otomatis akan diperpanjang.
RIZKI DEWI AYU
Pilihan Editor: Starlink Masuk Indonesia, Begini Respon Indosat dan XL