Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Canon Hadirkan 3 Seri Lensa RF Terbaru untuk Kamera Mirrorless

Hadirnya ketiga lensa ini melengkapi jajaran lensa kamera mirrorless full frame dari Canon.

29 September 2019 | 06.22 WIB

Canon menghadirkan 3 seri lensa RF terbaru untuk kamera mirrorless. Kredit: Canon
Perbesar
Canon menghadirkan 3 seri lensa RF terbaru untuk kamera mirrorless. Kredit: Canon

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Canon menghadirkan jajaran lensa RF terbaru untuk melengkapi varian lensa dari kamera mirrorless full-frame EOS R system, yaitu dua lensa premium seri L, RF15-35mm f/2.8L IS USM dan RF 24-70mm f/2.8L IS USM, serta lensa sapu jagat RF 24-240mm f/4-6.3 IS USM.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Ketiga lensa tersebut dirancang untuk memenuhi kebutuhan berbagai genre fotografi dan videografi yang didukung dengan teknologi terkini untuk menghasilkan gambar berkualitas tinggi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Hadirnya ketiga lensa ini melengkapi jajaran lensa kamera mirrorless full frame dari Canon sehingga pengguna kamera dengan sistem EOS R lebih leluasa memilih lensa sesuai dengan kebutuhan,” ujar Merry Harun – Direktur Divisi Canon PT. Datascrip, 26 September lalu.

Cocok untuk kebutuhan fotografi sudut lebar, lensa zoom RF15-35mm f/2.8L IS USM ini sangat tepat untuk kebutuhan fotografi landscape atau dokumentasi acara seperti pesta pernikahan.

Lensa RF24-70mm f/2.8L IS USM dengan rentang focal length-nya merupakan salah satu lensa yang wajib dimiliki oleh fotografer karena fungsinya yang serba guna dan jangkauan yang beragam, mulai dari pengambilan gambar dengan sudut lebar hingga close-up.

Sementara RF 24-240mm f/4-6.3 IS USM merupakan lensa mounting RF pertama dengan pembesaran tinggi 10x optical zoom. Lensa ini memiliki rentang focal length yang luas, mulai dari sudut lebar 24mm hingga tele 240mm, memberikan keleluasaan pengguna dalam mengambil gambar untuk berbagai kebutuhan, mulai dari landscape, close-up dan portrait.

Meskipun memiliki kemampuan rentang zoom yang luar biasa, lensa ini beratnya hanya sekitar 750 gram, sehingga pengguna akan mendapatkan keuntungan lebih saat bepergian, terutama ketika dipasangkan dengan kamera Canon EOS RP.

PT. Datascrip sebagai distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia memasarkan lensa RF15-35mm f/2.8L IS USM dengan harga Rp 36,85 juta, RF 24-70mm f/2.8L IS USM dengan harga Rp 36,85 juta, dan RF 24-240 f/4-6.3 IS USM dengan harga Rp 15,07 juta

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus