Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Cara Menghapus Foto Duplikat di HP Xiaomi

Berikut beberapa cara menghapus foto duplikat di HP Xiaomi yang bisa Anda coba.

30 Maret 2024 | 12.22 WIB

Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)
Perbesar
Logo Xiaomi. (wallpaperstream.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Galeri HP Xiaomi yang dipenuhi dengan foto duplikat bisa menjadi sumber frustrasi bagi banyak pengguna. Baik itu karena kesalahan mengirim dua kali melalui WhatsApp atau secara tidak sengaja mengambil gambar yang sama. Sehingga keberadaan foto duplikat dapat dengan cepat menghabiskan ruang penyimpanan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Dikutip dari Xiaomist, berikut langkah-langkah menghapus foto duplikat di HP Xiaomi:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Buka aplikasi keamanan

Langkah pertama adalah membuka aplikasi Keamanan pada perangkat Xiaomi. Aplikasi Keamanan tidak hanya menyediakan fitur keamanan, tetapi juga berbagai alat untuk mengoptimalkan kinerja perangkat Anda.

2. Pilih opsi pembersihan mendalam

Setelah masuk ke aplikasi Keamanan, cari dan pilih opsi yang bertuliskan "Pembersihan Mendalam". Ini adalah alat yang berguna untuk membersihkan berbagai file sementara, cache, dan item yang tidak terpakai lainnya dari perangkat.

3. Temukan opsi foto dan klik bersihkan sekarang

Setelah memilih opsi "Pembersihan Mendalam", cari opsi yang bertuliskan "Foto". Lalu pilih "Bersihkan Sekarang" untuk memulai proses penghapusan.

4. Tunggu hingga proses selesai

Setelah Anda memilih untuk membersihkan foto duplikat, biarkan perangkat Anda menyelesaikan prosesnya. Ini mungkin memerlukan beberapa waktu tergantung pada jumlah foto yang perlu dihapus.

5. Nikmati ruang penyimpanan lebih luas

Setelah proses selesai, Anda akan melihat bahwa foto duplikat atau berlebihan telah dihapus dari galeri Xiaomi. Dengan begitu, Anda akan memiliki lebih banyak ruang penyimpanan.

Selain cara di atas, dilansir dari Gadget Bride, berikut cara menghapus foto yang terduplikat di semua perangkat android:

- Masuk ke pengaturan perangkat lalu pilih baterai dan perawatan perangkat

- Pilih penyimpanan

- Gulir ke bawah dan pilih duplikat file. Di sini akan ditemukan semua file yang terduplikat

- Lalu pilih gambar yang terduplikat lalu hapus.

Cara menghapus foto terduplikat berikutnya adalah dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga bernama "File oleh Google". Aplikasi ini adalah aplikasi file manajer untuk membantu pengoptimalan file, termasuk dalam hal menghapus file terduplikat. Berikut adalah langkah-langkahnya:

- Unduh dan instal aplikasi "File oleh Google" dari Play Store

- Buka aplikasi dan berikan izin yang diperlukan untuk berfungsi di ponsel Anda

- Ketuk tab "Bersihkan" di bagian bawah layar

- Setelah melihatnya foto yang terduplikat.  Silahkan memilih gambar yang ingin dihapus dan ketuk "Hapus".

Selain menggunakan tiga langkah di atas, dapat juga menggunakan aplikasi pihak ketiga lain yang bisa didapatkan di playstore seperti Duplicates Cleaner, Duplicate File Remover, Duplicate Files Fixer, dan Remo Duplicate File Remover. 

Aplikasi ini dilengkapi fitur untuk memindai dan menghapus semua file duplikat di ponsel termasuk gambar, audio, dokumen, video, dan banyak lagi. Berikut adalah langkah-langkahnya:

- Menginstal aplikasi 

- Berikan izin untuk mengakses file di perangkat

- Pilih opsi untuk menghapus file duplikat.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus