Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Fitur Key Trading Game Rocket League Akan Tersedia di Xbox One

Keys merupakan salah satu akses untuk membuka kotak bernama Crates di game Rocket League.

1 Agustus 2018 | 07.03 WIB

Game Rocket League. Kredit: Twitter/Rocket League
Perbesar
Game Rocket League. Kredit: Twitter/Rocket League

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Dengan pembaruan terbarunya, pemain game Rocket League di Xbox One dapat bertukar dan memperdagangkan Keys satu sama lain. Sebelumnya, Key trading tidak dapat dilakukan di Xbox One sampai peng-upgrade-an terbarunya kemarin, Senin, 30 Juli 2018.

Baca: Game Rocket League Kini Tersedia untuk Xbox One

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Fitur yang berfungsi untuk membuka kotak jarahan atau Crates tersebut masih belum sepenuhnya tersedia lantaran pembaruan Zephyr yang masih berbentuk kerangka dan masih dalam proses sampai hari ini. Namun, developer game tersebut, Psyonix, berencana untuk sepenuhnya mengaktifkan fitur key trading dalam beberapa hari ke depan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Key trading sebelumnya telah tersedia di platform lain seperti Microsoft Windows dan PlayStation 4. Pemain dapat memperoleh Keys melalui acara dalam game atau dengan membelinya.

Keys merupakan salah satu akses untuk membuka kotak bernama Crates di Rocket League. Para pemain di platform lain dapat menggunakan fitur key trading untuk membuka Crates mereka, namun sebelumnya ada kebijakan Microsoft yang mencegah adanya Key trading di Xbox One, seperti yang dilansir dari Comicbook yang merujuk pada penyataan Psyonix.

“Karena kebijakan di luar kontrol kami, pengguna Xbox One saat ini tidak dapat bertukar Keys dengan antar pemain,” Jelas Psyonix. “Anda hanya dapat membeli Keys untuk membuka Crates.”

Namun, tampaknya kebijakan tersebut telah berubah karena adanya catatan pembaruan Zephyr yang menonfirmasi bahwa Key Trading dapat dilakukan di Xbox One dalam beberapa hari mendatang.

Simak artikel lainnya tentang game Rocket League di kanal Tekno Tempo.co.

IGN | COMIC BOOK | FARAH DIBAJ

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus