Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, San Fransisco - Bekerja sama dengan Project Fi, generasi terbaru ponsel pintar Google, Google Pixel 2 dan 2 XL, menghadirkan inovasi terbaru . Ponsel itu dapat digunakan tanpa memasukan kartu SIM konvensional.
Pixel 2 dan 2 XL memiliki berbagai fitur unggulan. Namun kemampuannya untuk beroperasi tanpa kartu SIM adalah hal yang harus diapresiasi dan jadi terborosan. Mengganti kartu SIM dapat menjadi kegiatan yang merepotkan, apalagi jika tuntutan pekerjaan mengharuskan untuk terus-menerus mengganti perangkat secara konstan.
“Ini berarti tidak perlu lagi untuk pergi membeli kartu SIM untuk akses internet, atau menggunakan penjepit kertas untuk mencungkil kartu SIM pada soket-nya. Kini dengan eSIM penguna telepon genggam dapat memperoleh akses internet semudah menyambukan koneksi Wi-Fi ke ponsel,” tulis Joy Xi, produk manajer dari Project Fi dalam blog resmi Google.
Seperti dilansir oleh The Verge, Pengguna ponsel saat ini sudah harus melihat eSIM sebagai opsi untuk memproleh koneksi internet. Fitur eSIM pada Google Pixel 2 dan XL 2 menawarkan kemudahan untuk dapat mengaktifkan atau pun mengganti ponsel tanpa memasukan kartu SIM. Dengan terlebih dahulu berlangganan Projet Fi, yang juga merupakan anak perusahaan dari Google.
THE VERGE | SATRIA DEWI ANJASWARI
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini