Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Agar bisa memenangkan War di game Mobile Legends, pemain harus memiliki strategi terbaik. Tim Louvre eSport memberikan tips memilih komposisi hero saat bermain.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
"Komposisi terbaik buat aku itu adalah Grock, Martis, Harith, Kaja, dan Fanny. Dengan komposisi tersbut, maka durability-nya dapat, roaming-nya juga bagus," ujar Kapten Tim Louvre Yosua 'Kido' Priatama dalam keterangan pers yang diterima dari Nimo TV, Kamis, 17 Januari 2019.
Tim Louvre eSports merupakan salah satu tim asal Indonesia yang serius membangun skuad MLBB untuk mengikuti berbagai turnamen skala nasional dan internasional. Kido berharap mendapatkan dukungan berbagai pihak untuk mempercepat dan memperluas perkembangan eSports di tanah air.
Sementara rekan sertimnya Steven 'Marsha' Kurniawan memiliki pendapat lain tentang komposisi hero. "Saya memilih Grock, Chou, Martis, Claude, dan Kagura, ini komposisi idamannya. Bisa buat ngerusuhin lawan, tapi bisa cepat untuk ditarik mundur," kata Marsha. Keduanya mengakui aspek damage menjadi hal utama yang menentukan keberhasilan hero terbaiknya.
Pemain Mobile Legends Indonesia memiliki pengguna aktif per bulan hingga 50 juta orang per September 2018 lalu. Angka tersebut membuat Indonesia menjadi kontributor pengguna aktif bulanan terbesar Mobile Legends, dengan angka 29,4 persen dari total 170 juta pengguna aktif per bulan secara global.
Simak kabar terbaru tentang game Mobile Legends hanya di kanal Tekno Tempo.co.