Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

digital

Pesan Jadi Makin Rahasia, Begini Cara Mengaktifkan Fitur Chat Lock WhatsApp

Pesan yang diaktifkan dengan fitur chat lock akan diletakkan di bagian terpisah dari kolom chat WhatsApp.

3 Juli 2024 | 10.09 WIB

Image of Tempo
Perbesar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Pengguna WhatsApp bisa memanfaatkan fitur chat lock untuk peningkatan keamanan saat berinteraksi di aplikasi ini. Fitur chat lock diluncurkan untuk memberikan lapisan privasi tambahan ke chat atau grup tertentu. Pengguna yang mengaktifkan fitur ini harus membuka kolom chat dengan kata sandi atau sidik jari.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Tempo mencoba penggunaan fitur chat lock. Untuk mengaksesnya pengguna hanya perlu mengakses info di profil pengguna lain yang pesannya ingin dikunci atau dirahasiakan. Nantinya WhatsApp akan mengarahkan untuk memindai sidik jari dan pola sandi yang berfungsi sebagai keamanan sebelum membuka chat tersebut.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Dikutip dari laman resmi WhatsApp, Rabu, 3 Juli 2024, fitur chat lock memerlukan autentikasi perangkat sebelum membaca pesan. Cara ini dapat membuat pengguna lebih aman jika ponselnya berhasil diretas oleh seseorang atau tercecer di jalan dalam kondisi tanpa kata sandi. Sebab chat yang sudah dikunci tidak akan bisa lihat dan harus dibuka dengan kata sandi khusus. 

Pesan yang diaktifkan dengan fitur chat lock akan diletakkan di bagian terpisah dari kolom chat WhatsApp. Fitur ini tersedia bagi pengguna Android maupun iOS dan dapat diaktifkan maupun dinonaktifkan tergantung keinginan pengguna. Berikut langkahnya: 

1. Tekan lama chat yang ingin pengguna kunci 

2. Ketuk tanda titik tiga di profil dan pilih kunci chat 

3. Ketik kunci chat ini dengan sidik jari lalu konfirmasi sidik jari pengguna 

Fitur chat lock WhatsApp juga bisa ditingkatkan keamanannya menjadi kode berlapis yang rahasia. Cara mengaksesnya bisa dengan membuka chat terkunci di menu pengaturan WhatsApp dan pilih kode rahasia, lalu buat kode yang dirasa aman serta konfirmasi untuk selesai. 

Sedangkan untuk melihat pesan yang masuk dari fitur chat lock, bisa dengan menggulir ke bawah daftar chat, lalu mengetuk folder chat yang dikunci, atau dengan memasukkan kode rahasia ke bilah pencarian jika sudah menyembunyikan daftar chat. 

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus