Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Awal tahun depan dikabarkan akan ada pemecahan rekor pengisian daya ponsel. Saat ini smartphone dengan pengisian daya tercepat adalah Xiaomi Redmi Note 12 Explorer, yang mendukung pengisian kabel 210 W. Sementara Realme dikabarkan akan meluncurkan GT Neo 5 dengan pengisian daya 240 W.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Realme belum membocorkan spesifikasi atau apa pun tentang GT Neo 5, tetapi perusahaan sudah mengumumkan akan mengadakan acara pada 5 Januari di Cina pukul 14:30 waktu setempat untuk membicarakan tentang teknologi pengisian daya baru.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Lalu dari mana muncul kata 240 W? Penilaian dari permainan kata Realme di postingan Weibo dan poster yang dibagikannya, diduga perusahaan akan memperkenalkan teknologi pengisian daya 240 W. Pada iklan bernuansa putih metalik, tidak terlihat wujud ponsel, malah icon serupa petir yang dapat diinterpretasi sebagai kecepatan.
Melihat saudaranya yang lain, smartphone Realme dengan pengisian daya tercepat saat ini adalah GT Neo 3 150W, yang mendukung pengisian daya 150 W dan kapasitas baterai 4.500 mAh. Namun, ada juga versi GT Neo 3 yang hadir dengan baterai 5.000 mAh dan pengisian daya 80 W.
Berdasarkan kabar yang berembus, Realme mengadopsi pendekatan serupa dengan GT Neo 5 - varian 240W akan hadir dengan sel 4.600 mAh, sedangkan model 150 W akan mengemas baterai 5.000 mAh. Ponsel pertama disebut memiliki SoC Snapdragon 8+ Gen 1 yang di-underclock, sedangkan yang terakhir akan ditenagai oleh chip Dimensity 8200.
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.