Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Refresh Rate Tinggi iPhone 13 Pro Dikeluhkan, Apa yang Terjadi?

ProMotion disebut sebagai fitur kelas atas di iPhone 13 Pro karena mampu secara adaptif mengubah refresh rate menuruti isi konten.

27 September 2021 | 12.40 WIB

Apple meluncurkan iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max pada 14 September 2021. Kredit: Apple
Perbesar
Apple meluncurkan iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max pada 14 September 2021. Kredit: Apple

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta- Dua model smartphone Apple terbaru iPhone 13 Pro dan iPhone 13 Pro Max memiliki fitur unggulan di antaranya adalah layar ProMotion dengan refresh rate yang bisa mencapai 120Hz. Namun, belakangan diketahui kalau teknologi tersebut tidak berfungsi pada animasi di beberapa aplikasi pihak ketiga. Mereka hanya bisa berjalan mentok pada 60Hz.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Salah satu keluhan datang dari pengembang klien Reddit Apollo, Christian Selig. Melalui unggahan di akun Twitter-nya, Selig mencatat pengguna aplikasinya mengeluh bahwa refresh rate yang relatif lambat pada animasi tertentu. Dia melanjutkan dengan berspekulasi bahwa Apple membatasi aplikasi pihak ketiga untuk menghemat masa pakai baterai iPhone.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

“Karena batasan yang sama tidak diterapkan pada model iPad Pro yang menampilkan ProMotion,” ujar dia seperti dikutip dari Apple Insider, 24 September 2021.

Apple berbagi dua alasan untuk menjawab mengapa ini mungkin terjadi. Salah satunya adalah pengembang perlu memperbarui aplikasi mereka dengan refresh rate yang lebih tinggi. Hal ini dapat dilakukan dengan menambahkan entri ke daftar aplikasi.

“Kami berencana untuk membagikan dokumentasi tentang entri yang perlu Anda tambahkan segera,” tutur Apple.

Namun Apple mengakui, dalam beberapa kasus, animasi yang dibuat dengan teknologi Core Animation Apple juga dipengaruhi oleh beberapa masalah. “Ini juga akan diperbaiki dalam pembaruan perangkat lunak yang akan datang,” kata Apple lagi.

CEO Apple Tim Cook memegang iPhone 13 Pro Max dan Apple Watch Series 7 selama acara khusus di Apple Park di Cupertino, California, 14 September 2021. iPhone 13 dan iPad mini baru mengusung konektivitas 5G dan chip yang lebih cepat serta kamera yang lebih tajam tanpa menaikkan harga ponsel. Apple Inc/Handout via REUTERS

Fitur refresh rate menawarkan banyak manfaat, termasuk animasi yang lebih halus pada layar, membuat nyaman ketika menggulirkan layar perangkat, dan penghematan baterai. ProMotion disebut sebagai fitur kelas atas di iPhone 13 Pro karena mampu secara adaptif mengubah refresh rate dari 120Hz yang mulus menjadi 10Hz yang hemat baterai, dan beberapa frame rate di antaranya. 

Layar dengan cerdas memilih refresh rate yang optimal tergantung pada konten apa yang ditampilkan dan bagaimana pengguna berinteraksi dengan perangkat. Materi pemasaran di situs web Apple dan demonstrasi ProMotion di acara California Streaming menjelaskan bahwa semua aplikasi akan memanfaatkan fitur tersebut, tapi tampaknya tidak di iOS 15.

THE VERGE | APPLE INSIDER

Zacharias Wuragil

Zacharias Wuragil

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus