Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Samsung dikabarkan sedang mengembangkan ponsel dengan desain baru yang memungkinkan satu layar yang bisa dilipat menjadi tiga. Sekarang, sebuah paten muncul yang menjadi penyempurna kabar pengembangan perangkat unik dan futuristik itu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Raksasa teknologi Korea itu telah mengajukan paten kepada Organisasi Kekayaan Intelektual Dunia (WIPO), dengan dokumen yang merinci ponsel lipat barunya itu, yang disebut Galaxy Tri-Fold. Paten itu menggambarkan bahwa ponsel itu dapat melipat menjadi tiga bagian dan akan tampak seperti huruf Z.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Semua dokumen hanya menunjukkan ponsel ini memiliki tiga layar terpisah yang dapat dibuka menjadi satu layar besar dan mulus. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi dua engsel, dengan satu lipat ke dalam sementara yang lain lipat ke luar untuk membentuk huruf Z.
Paten terkait juga sebelumnya sempat muncul pada tahun 2020, dan yang terbaru melengkapi informasi bagaimana Samsung akan mengembangkan ponsel itu. Galaxy Tri-Fold kabarnya akan hadir dengan dukungan S Pen, kamera di bawah layar, konektor HDMI, dan banyak lagi.
Hingga saat ini merek asal Negeri Gingseng itu merupakan pemimpin pasar di segmen smartphone yang dapat dilipat, jadi tidak mengherankan jika Samsung ingin memperluas kehadirannya untuk mempertahankan dominasinya di pasar itu. Namun, masih belum diketahui apakah Samsung benar-benar mengembangkan perangkat seperti itu.
LETS GO DIGITAL | GIZMOCHINA
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.