Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Digital

Sasisnya iPhone 8, Otaknya iPhone 11, iPhone SE 2 Rilis 31 Maret?

Kabar terbaru datang dari rencana peluncuran smartphone baru dari Apple, yakni iPhone SE 2 atau disebut-sebut juga iPhone 9.

19 Februari 2020 | 12.33 WIB

Apple mematenkan desain iPhone baru dengan logo yang menyala, 30 September 2019. (Gizchina.com)
Perbesar
Apple mematenkan desain iPhone baru dengan logo yang menyala, 30 September 2019. (Gizchina.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Kabar terbaru datang dari rencana peluncuran smartphone baru dari Apple, yakni iPhone SE 2 atau disebut-sebut juga iPhone 9. Seri iPhone SE adalah smartphone harga ekonomis versi Apple.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Situs Jerman iphone-ticker mengklaim bahwa iPhone SE 2 akan diluncurkan pada 31 Maret 2020. Meskipun tidak ada konfirmasi dari pabrikan yang disertakan, tapi Maret dipandang sebagian pemerhati dunia gadget sebagai waktu yang tepat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Maret adalah bulan ketika Apple memilih untuk mengumumkan iPhone SE yang pertama. Artinya, peluncuran tidak menunggu Worldwide Developer Congress (WWDC), acara tahunan Apple yang biasanya digelar setiap Juni. Diluncurkan Maret, penjualan perdana disebut akan dilakukan pada Jumat, 3 April 2020, hari yang biasa digunakan Apple untuk meluncurkan perangkat barunya.

Perkiraan bentuk iPhone SE2 (CONCEPT CREATOR)

Informasi waktu peluncuran itu melengkapi bocoran yang beredar sebelumnya bahwa iPhone SE 2 akan dijual seharga US$ 399 atau setara dengan Rp 5,5 juta. Adapun aAnalis Apple, Ming Chi Kuo, berharap smartphone itu akan datang dengan CPU A13 yang sama dengan iPhone 11, RAM 3 GB, dan ruang penyimpanan 64GB atau 128GB.

Seperti halnya dengan seri SE pertama, iPhone ekonomis akan cocok dengan ponsel versi kelas di atasnya dari segi performa. Apple juga dikabarkan berencana memotong biaya dengan tampilan yang lebih murah dengan mendaur ulang sasis iPhone 8, dan akan membawa kembali tombol Home dan Touch ID.

THE NEXT WEB | IPHONE-TICKER

M. Khory Alfarizi

Alumnus Universitas Swadaya Gunung Jati, Cirebon, Jawa Barat. Bergabung di Tempo pada 2018 setelah mengikuti Kursus Jurnalis Intensif di Tempo Institute. Meliput berbagai isu, mulai dari teknologi, sains, olahraga, politik hingga ekonomi. Kini fokus pada isu hukum dan kriminalitas.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus