Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Banjarbaru - Calon presiden nomor urut dua Prabowo Subianto berjanji akan memenuhi hak dan menjaga warisan budaya Kalimantan bila terpilih menjadi Presiden pada Pilpres 2024. Hal ini disampaikannya saat mengunjungi Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan dalam rangkaian kampanyenya pada Sabtu, 20 Januari 2024.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
“Hari ini saya berkunjung ke dua provinsi sekaligus, Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan, saya ingin berkomitmen memenuhi hak-hak dan menjaga warisan budaya Kalimantan,” kata Prabowo.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Ia juga mengklaim bahwa mayoritas warga Pula Kalimantan telah setuju dengan pembangunan Ibu Kota Negara Nusantara (IKN) di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur.
“Rakyat Kalimantan sangat antusias setelah pemerintah menetapkan pembangunan ibu kota negara yang baru di Kalimantan Timur,” ucapnya.
Prabowo menilai dukungan warga sangat tinggi memberikan kepercayaan kepadanya untuk melanjutkan kepemimpinan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Hal ini diketahui saat ia berkunjung ke beberapa daerah di Kalimantan.
“Hari ini saya berkunjung ke dua provinsi sekaligus, Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan, saya ingin berkomitmen memenuhi hak-hak dan menjaga warisan budaya Kalimantan,” ujarnya.
Dengan dilaksanakannya pembangunan ibu kota yang baru di Kalimantan, menurut Prabowo, pengelolaan sumber daya alam dengan hilirisasi akan terwujud untuk kemajuan bangsa serta memprioritaskan kepentingan rakyat.
Oleh sebab itu, pembangunan IKN tidak boleh berhenti dan harus dilanjutkan untuk mengubah paradigma terkait pembangunan Jawa sentris. Namun, IKN tidak boleh ada perpecahan pandangan. Pembangunan IKN juga disebut untuk memenuhi kepentingan untuk rakyat.
Di lain pihak, Prabowo juga mengklaim mendapatkan dukungan penuh dari Suku Dayak yang merupakan suku asli dari Pulau Kalimantan usai melakukan konsolidasi bersama tokoh-tokoh adat Dayak. Suku Dayak di Pulau Kalimantan terdiri dari puluhan anak suku.
“Kita harus lanjutkan program yang sudah berjalan dengan baik, bangsa kita tidak boleh terpecah belah, bangsa kita harus rukun,” kata Prabowo.
ANTARA