Foto

1000 Pertandingan Bersama, Arsene Wenger Kesayangan Arsenal

22 Maret 2014 | 21.19 WIB

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274418/274418_650.jpg
Perbesar
Foto 1 dari 6

Manajer Arsenal Arsene Wenger dan kapten klub Tony Adams memegang trofi juara setelah pertandingan FA Carling Premiership melawan Everton di Highbury di London (3/5/98). Arsenal menang 4-0 untuk mengamankan gelar. Ini adalah gelar piala ke-7 kali dan merupakan gelar pertama yang diraih Arsene Wenger bersama Arsenal. Ben Radford/Allsport

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274423/274423_650.jpg
Perbesar
Foto 2 dari 6

Arsene Wenger pelatih Arsenal menunjukkan kekecewaan di depan timnya saat Barcelona mengangkat trofi UEFA Final Liga Champions antara Arsenal dan Barcelona di Stadium de France, Paris, Perancis (17/5/06). Pada pertandingan ini Arsenal kalah 1-2 dari Barcelona dan merupakan final keempat Arsenal di liga Champion sejak masih bernama piala Winners. Laurence Griffiths/Getty Images

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274430/274430_650.jpg
Perbesar
Foto 3 dari 6

Manajer Arsenal Arsene Wenger berdiri di tengah spot Stadion Emirates selama konstruksi ini adalah stadion baru Arsenal yang sebelumnya bernama Highburry, London, Inggris (15/8/05). Arsene Wenger salah satu pelatih terlama dalam melatih klub, Arsene Wenger telah melatih Arsenal selama 18 tahun sejak 1996-sekarang. Tercatat telah memberikan 13 gelar untuk Arsenal, 3 liga Inggris, 4 piala FA, 2 piala liga Inggris, 4 piala Community Shield, 2 piala Emirates dan finalis liga Champion tahun 2006. Stuart MacFarlane/Getty Images

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274431/274431_650.jpg
Perbesar
Foto 4 dari 6

Manajer Arsenal Arsene Wenger berpose dengan kapten Patrick Vieira beserta piala Community Shield, Trofi liga Premier Inggris dan Piala FA di Stadion Arsenal, Highbury, London, Inggris (13/8/02). Pada musim 2001-2002 Arsene Wenger membawa Arsenal meraih treble winners untuk kedua kalinya sejak ia melatih Arsenal. Stuart MacFarlane/Getty Images)

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274433/274433_650.jpg
Perbesar
Foto 5 dari 6

Manajer Arsene Wenger, tim pelatih dan pemain cadangan Arsenal merayakan kemenangan setelah menjuarai pertandingan FA Carling Premiership melawan Everton di Highbury, London, Inggris (3/5/98). Arsenal menang 4-0 atas Everton dan bisa mengamankan gelarnya, piala ini juga membuat Arsenal meraih treble winners pertamanya sejak dilatih oleh Arsene Wenger setelah berhasil meraih piala liga Inggris dan piala Community Shield. Ben Radford/Allsport

https://statik.tempo.co/data/2014/03/22/id_274447/274447_650.jpg
Perbesar
Foto 6 dari 6

Fans Arsenal memegang sebuah tanda untuk menandai Arsene Wenger sang manajer telah melatih 1000 pertandingan untuk Arsenal. Tepat pada pertandingan Barclays Premier League antara Chelsea dan Arsenal di Stamford Bridge, London, Inggris (22/3). Arsene Wenger merupakan pelatih terlama ke dua di liga Inggris setelah Sir Alex Ferguson yang melatih Manchester United. Arsene Wenger membawa Arsenal mencatat rekor tak terkalahkan terpanjang sejarah Inggris dengan 49 kali tak terkalahkan, Le Professeur adalah julukan bagi Arsene Wenger. Richard Heathcote/Getty Images

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus