Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Murid SD Muhammadiyah 20 Surabaya menampilkan adegan pembacaan teks proklamasi saat pementasan teatrikal Peristiwa Rengasdengklok di halaman SD Muhammadiyah 20 Surabaya, Jawa Timur, Jumat 16 Agustus 2019. Kegiatan dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia tersebut untuk mengenalkan kepada murid bagaimana proses perjuangan saat proklamasi. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Murid SD Muhammadiyah 20 Surabaya menampilkan adegan Sayuti Malik mengetik naskah proklamasi saat pementasan teatrikal Peristiwa Rengasdengklok di halaman SD Muhammadiyah 20 Surabaya, Jawa Timur, Jumat 16 Agustus 2019. Peristiwa Rengasdengklok adalah peristiwa penculikan yang dilakukan oleh sejumlah pemuda antara lain Soekarni, Wikana, Aidit dan Chaerul Saleh dari perkumpulan "Menteng 31" terhadap Soekarno dan Hatta. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Murid SD Muhammadiyah 20 Surabaya menampilkan adegan Fatmawati menjahit bendera Merah Putih saat pementasan teatrikal Peristiwa Rengasdengklok di halaman SD Muhammadiyah 20 Surabaya, Jawa Timur, Jumat 16 Agustus 2019. Peristiwa ini terjadi pada tanggal 16 Agustus 1945 pukul 03.00. WIB. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Ekspresi murid SD Muhammadiyah 20 Surabaya ketika Indonesia merdeka saat pementasan teatrikal Peristiwa Rengasdengklok di halaman SD Muhammadiyah 20 Surabaya, Jawa Timur, Jumat 16 Agustus 2019. Soekarno dan Hatta dibawa ke Rengasdengklok, Karawang, untuk kemudian didesak agar mempercepat proklamasi kemerdekaan Republik Indonesia. ANTARA FOTO/Zabur Karuru
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini