Pedangdut Jenita Janet yang menikah dengan pengusaha Danu Sofwan juga mendapatkan mahar bernilai fantastis. Kala itu Jenita menerima mas kawin berupa uang tunai sebesar Rp1,1 miliar, dan logam mulia seberat 20 gram. Instagram/jenitajanet
Raisa yang dinikahi Hamish Daud pada 2017 lalu dengan mas kawin yang cukup tinggi. Ibu anak satu itu menerima mahar berupa emas 500 gram saat menikah. Ditaksir harga mas kain Raisa itu bernilai Rp 300 juta. Instagram/thebridestory
Syahrini dinikahi Reino Barack pada 2019 di Jepang. Kala itu pernikahannya menjadi perbincangan publik karena penuh teka-teki dan digelar secara mewah. Untuk menikahi Syarini, Reino kala itu memberikan mahar berupa berlian, kalung, dan perhiasan lainnya, yang harganya ditaksir mencapai Rp40 miliar. Instagram/princessyahrini
Komedian Sule melepas masa dudanya dengan menikahi Nathalie Holscher pada November 2020. Saat itu Sule memberikan mas kawin berupa alat salat, uang tunai Rp200 juta, dan emas seberat 70 gram untuk mempersunting mantan DJ itu Youtube Rans Entertainment
Tak hanya kisah cintanya, mas kawin dalam pernikahan Lesty Kejora dan Rizky Billar pun menjadi sorotan. Rizky menikahi sang kekasih dengan memberikan mahar berupa uang tunai 72.300 dolar AS atau sekitar Rp1,04 miliar. Instagram/rizkybillar
Tak kalah dari sang kakak Syahrani, Aisyahrani pun dinikahi sang suami dengan mahar yang mewah. Saat itu Jeffry Geovani yang merupakan seorang pengusaha, menikahi Aisyahrani dengan memberikan mas kawin berupa mobil Mercedes Benz E250, yang harganya diperkirakan mencapi Rp1 miliar. Instagram/shy55