Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Pesawat kargo berbadan lebar super jumbo buatan Ukraina, AN124-100, berhasil mendarat di Bandara Internasional Yogyakarta atau YIA pada Rabu, 10 Maret 2021. Pesawat buatan Ukraina ini merupakan pesawat kargo berbadan besar terbesar kedua di dunia. dok.Bandara YIA
Dilansir dari laman resmi Antonov, pesawat AN 124-100 memiliki panjang 69,10 meter dan tinggi 21,08 meter. Pesawat raksasa ini memiliki kapasitas muatan hingga 150 ton. REUTERS
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Antonov AN 124-100 memiliki kecepatan jelajah 800-850 kilometer per jam dan dapat menempuh jarak 15.700 kilometer. Pesawat ini dirancang untuk pengiriman kargo jarak jauh dan pengiriman kargo ukuran besar dan berat dari udara, termasuk mesin, peralatan, dan pasukan. aeroaffaires.com
Roda pesawat jumbo ini memungkinkan digunakan untuk mendarat di medan yang kasar, berbeton, dan jalur yang tidak beraspal. Pesawat Antonov yang mendarat di Bandara YIA itu memuat komoditas ekspor berupa 62 ton Wire Harness tujuan Columbus, Amerika Serika, pesawat Antonov itupun langsung terbang lagi. REUTERS
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini