Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

3 Kreasi Resep Kungpao Chicken

Berikut tiga variasi resep membuat kungpao chicken

11 Januari 2024 | 20.41 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Hidangan kungpao chicken. Foto : taste

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Kungpao chicken makanan khas Cina. Makanan ini berbahan daging ayam yang dipotong-potong dan digoreng. Selanjutnya dicampur dengan berbagai bumbu dan saus. Dikutip dari Cookpad, berikut tiga resep membuat kungpao chicken:

Kungpao Chicken

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bahan

  • 300 gram ayam filet bagian paha atau dada
  • 6 siung bawang putih
  • 1 ruas jahe
  • 2 batang daun bawang
  • 50 gram kacang tanah goreng

Bahan Marinasi

  • 2 sendok teh tepung maizena
  • 1 sendok makan putih telur
  • 2 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh minyak wijen
  • Setengah sendok teh lada bubuk

Bahan Saus

  • 2 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan cuka masak
  • 3 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok teh tepung maizena
  • 75 mililiter air
  • Secukupnya kaldu ayam

Cara Membuat

1. Cuci ayam, potong-potong, campur dengan bumbu marinasi, aduk rata dan dibiarkan selama 20 menit.

2. Buat saus, iris-iris bawang putih, daun bawang, jahe, cabai keriting, disisihkan.

3. Sangrai kacang tanah, disisihkan.

4. Sedikit minyak goreng dipanaskan, masukkan ayam dan masak dengan api besar. Masukkan cabai keriting.

5. Setelah agak kecokelatan, masukkan bawang putih dan jahe, aduk rata dan masukkan bahan saus.

6. Setelah saus mengental masukkan kacang goreng.

Kungpao Chicken Kacang Mede

Bahan

  • 250 gram dada ayam, potong dadu
  • 30 gram kacang mede sangrai
Bahan Marinasi
  • 1 siung bawang putih, parut
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan tepung maizena
Bumbu Iris
  • 3 siung bawang putih
  • 1 buah bawang bombai
  • 3 buah cabai merah besar
  • 3 buah cabai hijau besar
Bahan Saus
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan saus sambal
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1 sendok teh kecap Inggris

Cara Membuat

1. Ayam dimarinasi selama satu jam.

2. Selanjutnya goreng ayam, kemudian ditiriskan

3. Tumis bumbu iris sampai beraroma, kemudian tuang bahan-bahan saus, aduk.

4. Masukkan ayam dan cabai iris, aduk-aduk kembali. Ditambahkan kacang mede sangrai, aduk kemudian disajikan.

Kungpao Chicken Paprika

Bahan

  • 300 gram ayam fillet
Bumbu Marinasi
  • 1 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • Setengah saset bawang putih bubuk
  • 1 saset lada bubuk
Bahan Saus
  • 2 sendok makan kecap asin
  • 1 sendok makan gula pasir
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok makan saus teriyaki
Bahan Pelengkap
  • Setengah buah bawang bombai
  • 3 siung bawang putih
  • Setengah buah paprika merah
  • Setengah buah paprika hijau
  • 200 mililiter air
  • 50 gram kacang mede goreng

Cara Membuat

1. Cuci ayam kemudian dipotong-potong seperti dadu. Setelah itu dimarinasi simpan dalam kulkas selama 30 menit.

2.  Iris bawang bombai, bawang putih, dan paprika.

3. Goreng ayam yang sudah dimarinasi sampai kecokelatan, ditiriskan dan disisihkan

4. Selanjutnya buat saus, disiapkan wadah dan campur semua bahan saus, diaduk.

5. Minyak goreng dipanaskan secukupnya, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai beraroma masukkan paprika dan aduk.

6. Masukkan ayam, tuang saus dan sedikit air, aduk sambil dicicipi.

7. Masak sampai kuah sedikit menyusut, masukkan kacang mede sangrai, aduk.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus