Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

5 Manfaat Buah Nanas dan Mengenali Kandungan Enzim Bromelain

Nanas mengandung nutrisi, antioksidan, dan senyawa seperti enzim bromelain

6 Desember 2022 | 19.56 WIB

Ilustrasi nanas (pixabay.com)
Perbesar
Ilustrasi nanas (pixabay.com)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Nanas (ananas comosus) buah tropis yang menyegarkan rasanya ketika langsung dimakan. Buah ini bisa diolah menjadi selai atau campuran masakan tertentu. Nanas mengandung nutrisi, antioksidan, dan senyawa seperti enzim bromelain.

Manfaat buah nanas

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

1. Pencernaan

Mengutip Healthline, buah nanas mengandung kelompok enzim pencernaan bromelain. Enzim yang membantu melancarkan pencernaan setelah mengonsumsi daging. Bromelain berfungsi sebagai protease yang memecah molekul protein menjadi asam amino. Setelah molekul protein dipecah, usus kecil bisa lebih mudah menyerapnya.

Bromelain juga mengurangi gejala peradangan dalam jaringan pencernaan. Nanas sumber serat yang baik untuk kesehatan pencernaan.

2. Mengurangi risiko kanker

Kandungan senyawa nanas, termasuk bromelain bisa mengurangi risiko kanker, meminimalkan stres oksidatif. Bromelain menekan pertumbuhan sel kanker payudara. Penelitian terhadap tikus menemukan, bromelain meningkatkan efek terapi antikanker.

3. Pemulihan operasi

Makan nanas membantu pemulihan setelah operasi, karena bersifat antiperadangan dari bromelain. Adapun bromelain bantu mengurangi peradangan, pembengkakan, memar, dan nyeri. Misalnya, setelah operasi gigi dan kulit.

4. Membantu perbaikan kulit

Mengutip Verywell Fit, nanas tinggi vitamin C yang membantu tubuh membentuk kolagen. Produksi kolagen membantu mempercepat penyembuhan luka di kulit.

5. Menangkal efek buruk radikal bebas

Nanas mengandung antioksidan yang bisa menangkal stres oksidatif akibat radikal bebas yang menyebabkan kerusakan sel. Ini sering dikaitkan dengan peradangan kronis, melemahnya kesehatan tubuh, penyakit jantung, diabetes, dan kanker tertentu. Nanas juga kaya antioksidan flavonoid dan senyawa fenolik yang bermanfaat melindungi jantung.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus