Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

5 Manfaat Seledri Untuk Rambut, Cegah Kerontokan hingga Basmi Ketombe

Daun seledri mengandung mineral, seng, vitamin A. Semuanya berperan untuk meningkatkan kesehatan rambut.

9 Desember 2022 | 14.35 WIB

rambut sehat dan kuat
Perbesar
rambut sehat dan kuat

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Seledri cocok digunakan sebagai perawatan untuk kesehatan dan kecantikan rambut. Daun yang sering ditambahkan di makanan ini mengandung mineral, seng, vitamin A. Semuanya berperan untuk meningkatkan kesehatan rambut.

Berikut beberapa manfaat daun seledri untuk kesehatan rambut:

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

1.Membasmi ketombe pada kulit kepala

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca : Sedang Tren, Ini Sederet Manfaat Sehat Jus Seledri 

Seledri cocok untuk merawat rambut karena mengandung sifat antijamur dan antibakteri yang akan membantu membasmi ketombe yang membandel.

2.Menghitamkan rambut

Daun seledri mengandung vitamin dan juga mineral. Saat dicampur dengan minyak kemiri, maka keduanya akan membantu mengembalikan warna hitam alami rambut.

3.Meluruskan rambut

Daun seledri dicampur dengan beberapa sendok makan madu lalu dioleskan ke rambut. Kedua bahan ini akan membuat rambut lebih lembut dan mudah diatur.

4.Meningkatkan kesuburan rambut

Dauun seledri mampu meningkatkan kesuburan rambut karena kandungan protein di dalamnya bisa merangsang pertumbuhan rambut.

5.Mencegah rambut rontok

Daun seledri kaya gizi yang akan membantu memenuhi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut.

Seledri mampu mengurangi peradangan kulit kepala  dengan mempertahankan tingkat pH dalam tubuh. Dalam sistem tubuh manfaatnya berupa menumbuhkan rambut dan memperlancar jaringan pada folikel rambut.

Rambut bisa diperkuat dengan sifat antioksidan jus seledri. Sel-sel rambut akan dipelihara oleh unsur-unsur sehat seledri sehingga rambut tidak mudah patah.

NOVITA ANDRIAN 

Baca : Kandungan Seledri yang Berkhasiat Bagi Tubuh

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus