Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Adventure parenting merupakan cara bagi orang tua dan anak agar sama-sama menghadapi tantangan demi memperkuat ikatan di antara mereka. Kegiatan ini dapat memperkuat hubungan emosional antara orang tua dan anak melalui pengalaman-pengalaman bermakna yang memberikan nilai-nilai hidup seperti keberanian, kerjasama, dan rasa peduli terhadap alam.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Lewat adventure parenting, orang tua diharapkan tidak hanya mendampingi anak dalam menghadapi tantangan tetapi juga mendorong anak untuk berkembang secara mandiri, berani, dan penuh percaya diri. Untuk itu, produsen makanan ringan Taro menggelar Taro Junior Dash dalam Jakarta Running wondr Festival di Gelora Bung Karno, pada 12 Oktober 2024, yang diikuti ratusan anak usia 4-12 tahun.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Kegiatan ini merupakan lomba lari yang dirancang khusus untuk anak-anak. Acara ini menggabungkan aktivitas olahraga dan petualangan untuk terus membangun budi pekerti dan kemandirian anak. Pada kegiatan ini anak-anak bisa berlari dan didukung penuh keluarga serta menciptakan adventure parenting yang bisa membawa nilai positif hidup anak.
“Pengalaman langsung adalah kegiatan paling efektif untuk mengajarkan nilai-nilai kehidupan kepada anak. Taro juga memahami lari telah menjadi gaya hidup aspiratif bagi keluarga modern karena olahraga lari dapat membuat mereka menemukan batasan diri, semangat tidak mudah menyerah, serta membuktikan diri untuk menyelesaikan tantangan. Tak hanya menjaga kesehatan fisik, olahraga bisa membantu anak-anak belajar disiplin, tanggung jawab, dan menghadapi tantangan serta kegagalan dengan sikap positif," jelas Riza Arief Rahman, VP Marketing Snacking FKS Food Sejahtera, lewat keterangan yang diterima Tempo.
5 nilai dasar budi pekerti
Taro Junior Dash merupakan satu dari lima kategori lomba lari yang dihadirkan dalam wondr Jakarta Running Festival dan diselenggarakan di trek lari Stadion Utama Gelora Bung Karno. Kegiatan ini terbagi menjadi empat kategori, antara lain 100 m untuk usia 4-5 tahun, 200 m untuk usia 6-8 tahun, 400 m untuk usia 9-10 tahun dan 11-12 tahun. Dengan empat jarak yang disesuaikan rentang usia, lomba lari ini memberi pengalaman menarik dan menumbuhkan kecintaan pada olahraga lari sejak kanak-kanak.
Tidak hanya mengedepankan olahraga, Taro juga turut memperkenalkan konsep penerapan lima nilai dasar budi pekerti kepada para peserta seperti compassion (kepedulian), integrity (dapat diandalkan), courage (keberanian), resilience (ketangguhan), dan creativity (kreativitas). Nilai-nilai ini menjadi fondasi bagi tumbuh kembang generasi masa depan yang berkarakter kuat.
Salah satu bukti nyata Taro membangkitkan jiwa petualangan anak-anak, dewasa, dan keluarga dalam berpetualang dengan cara yang kreatif dan mendidik adalah menciptakan adventure parenting di area Istora Senayan melalui The Greatest Adventaro World. Kegiatan ini dirancang untuk mengajak anak-anak dan keluarga mengeksplorasi empat elemen alam, yakni tanah, air, api, dan udara. Di sini, anak-anak akan memahami bagaimana keseimbangan hidup dapat dicapai melalui harmoni keempat elemen tersebut.