Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Apakah rahasia kepribadian seseorang terletak pada alisnya? Beberapa peneliti bahkan terus mempelajari apakah bisa mengenali kepribadian seseorang hanya berdasarkan alis.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Sebuah penelitian pada 2018 menemukan bukti tentang orang bisa memperkirakan dengan akurat seorang narsisis karena bentuk alisnya yang spesifik. Namun pakar mengingatkan jangan terpengaruh, banyak hal yang lebih bisa menggambarkan kepribadian seseorang, tak cuma alis. Kemudian, mereka juga mengingatkan kita jangan menghakimi seseorang hanya lewat berdasar fitur wajah.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
"Orang narsis memang sangat peduli pada penampilan. Mereka mungkin rela menghabiskan banyak waktu dan uang untuk penampilan tapi tak semua orang yang peduli pada bentuk alis itu narsisis," jelas Ramani Durvasula, psikolog dan penulis buku It's Not You: Identifying and Healing from Narcissistic People.
Lihat perilakunya, bukan alis
Hasil penelitian tersebut terhadap beberapa peserta menemukan bentuk alis tertentu berperan penting untuk mengidentifikasi secara akurat kalau seseorang itu narsisis. Tapi kenapa alis? Penelitian itu pun memberi alasan.
"Karena orang narsis sangat ingin dikenali dan dikagumi. Mereka sengaja membentuk alis yang spesifik agar orang lebih mudah mengenali dan mengingat mereka," papar penelitian itu, dikutip dari USA Today.
Chelsey Cole, psikoterapis dan penulis If Only I'd Known: How to Outsmart Narcissists, Set Guilt-Free Boundaries, and Create Unshakeable Self-Worth, menjelaskan meminta orang mengenali narsisis dari perilakunya, bukan fitur wajah. Sementara menurut Durvasula, hal yang lebih butuh perhatian dari alis adalah bagaimana orang memperlakukan kita dan apakah kita merasa aman berada di dekat mereka.