Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Gaya Hidup

Gaya Berciuman pun Dipengaruhi Zodiak, Cek Gaya Anda

Percaya atau tidak, gaya berciuman pun ternyata dipengaruhi zodiak. Bila penasaran gaya Anda, cek penjelasan berikut.

8 November 2019 | 13.33 WIB

Ilustrasi berciuman. Shutterstock
Perbesar
Ilustrasi berciuman. Shutterstock

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Gaya berciuman seseorang ternyata juga dipengaruhi zodiak. Demikian dilansir dari Cosmopolitan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Buat yang penasaran, berikut detail gaya berciuman berdasarkan zodiak, ada yang romantis, ada pula yang apatis namun tetap manis. Bagaimana dengan Anda?

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

#Aquarius (20 Januari – 18 Februari)
Aquarius merupakan pribadi yang mudah bergaul dengan siapa saja namun bukan berarti gemar bercumbu dengan siapa pun. Aquarius gemar membuat pasangan merasa nyaman dengan ciuman yang terkesan santai namun tetap menggairahkan.

#Pisces (19 Februari – 20 Maret)
Romantis! Pisces diam-diam gemar mencium pasangannya, saat tertidur, saat memasak, di saat-saat yang tidak terpikirkan oleh orang lain.

#Aries (21 Maret – 19 April)
Aries bukan orang yang tertarik untuk memikirkan segala sesuatu. Aries kerap melakukan terlebih dulu suatu hal, kemudian berpikir. Bagi Aries, bercumbu di bawah hujan terdengar menantang sekaligus romantis untuk dilakukan.

#Taurus (20 April – 20 Mei)
Pada dasarnya, Taurus merupakan pribadi yang sensual. Gaya bercumbu seperti apapun selalu berhasil membuat pasangan jatuh hati, mulai dari ciuman lembut namun berlangsung lama hingga yang menggunakan lidah, tidak ada kata gagal untuk Taurus.

#Gemini (21 Mei – 20 Juni)
Cepat, manis, dan menggoda, kira-kira seperti itulah gaya bercumbu Gemini sebab dirinya tidak dapat fokus saat berhadapan dengan orang yang disukai. Biasanya, Gemini suka sekali mencuri ciuman saat pasangan sedang marah. Namun, itu yang membuat pasangan Gemini enggan pindah ke lain hati.

#Cancer (21 Juni – 22 Juli)
Cancer tidak sembarangan mencium orang. Jika bukan yang mereka cintai, mereka tidak akan menciumnya. Gaya bercumbu Cancer sangat intens dan emosional.

#Leo (23 Juli – 22 Agustus)
Tampaknya, Leo tidak dapat melupakan adegan ciuman film-film legendaris, seperti "Titanic", "Dirty Dancing", atau "Me Before You". Sayangnya, tidak semua orang mengerti keinginan mereka. Jangan gatal untuk mengabadikan momen ciuman tersebut dengan ponsel. Jaga privasi pasangan dan diri sendiri.

#Virgo (23 Agustus – 22 September)
Butuh tenaga ekstra untuk dapat menyenangkan Virgo. Namun, jika sudah bertemu dengan pasangan yang pas, Virgo akan fokus dan menikmati sensasi menyenangkan yang timbul selama bercumbu.

#Libra (23 September – 22 Oktober)
Makan malam romantis bersama Libra akan diakhiri dengan ciuman yang romantis pula. Bukan hanya ciuman nafsu, namun juga penuh kasih dan kehangatan. Sebelum mencium bibir pasangan, Libra akan menghabiskan waktu untuk mencium area sensitif yang dapat membuat pasangan mabuk kepayang, mulai dari dahi hingga tangan.

#Scorpio (23 Oktober – 21 November)
Sangat bersemangat! Satu kata yang dapat menggambarkan cara bercumbu Scorpio dengan tepat. Semangat yang membara membuat pasangan Scorpio merasa seperti menenggak obat cinta. Saat sudah bercumbu, Scorpio tidak akan melepaskannya dengan mudah.

#Sagitarius (22 November – 21 Desember)
Spontan dan menggebu-gebu, itulah gaya berciuman Sagitarius. Sagitarius tidak mempedulikan cara mencium pasangan. Bagi mereka yang terpenting adalah chemistry saat bercumbu. Jika keduanya sama-sama menikmati, mengapa tidak?

#Capricorn (22 Desember – 19 Januari)
Ciuman dari hati ke hati. Capricorn dengan senang hati menatap dalam-dalam mata pasangan saat bercumbu. Hal tersebut dilakukan oleh Capricorn untuk membuat pasangan merasa lebih nyaman dan dihargai.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus