Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Kesehatan

Gejala Stroke Ringan Juga Bisa Muncul di Mata, Apa Lagi Lainnya?

Stroke ringan bisa memunculkan rangkaian gejala, termasuk beberapa yang mempengaruhi mata. Berikut gejala stroke ringan lainnya.

19 Maret 2025 | 23.35 WIB

Ilustrasi stroke.saga.co.uk
Perbesar
Ilustrasi stroke.saga.co.uk

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Stroke masih menjadi salah satu masalah kesehatan yang perlu mendapat perhatian serius kerena berpotensi menyebabkan kematian atau kecacatan. Yang juga perlu diwaspadai adalah transient ischaemic attack (TIA) atau yang dikenal dengan stroke ringan, kondisi yang dialami sekitar 46 ribu orang di Inggris setiap tahunnya.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pada dasarnya, TIA tak berbeda dengan stroke tapi gejalanya lebih singkat. TIA juga bisa menjadi peringatan awal Anda mungkin mengalami stroke di masa datang. Stroke ringan bisa memunculkan rangkaian gejala, termasuk beberapa yang mempengaruhi mata, seperti yang diungkapkan Liverpool Echo. Agar mudah diingat, gejala stroke yang umum disingkat menjadi FAST.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

slot-iklan-300x600

Face (wajah): Satu sisi wajah turun, membuat orang sulit tersenyum, atau hanya mata dan mulut yang turun.

Arms (lengan): Penderita mungkin sulit mengangkat kedua lengan dan menahannya karena rasa lemah atau mati rasa pada satu lengan.

Speech (bicara): Bicara pasien mungkin tak jelas atau cadel, atau bahkan tak bisa bicara sama sekali meski tampak sadar dan mereka juga mungkin kesulitan memahami ucapan orang lain.

Time (waktu): Jika mengamati adanya gejala atau tanda tersebut, segera hubungi layanan darurat. Semakin cepat, semakin baik karena bisa menyelamatkan pasien.

Gejala Lain yang Perlu Perhatian

Asosiasi Stroke Inggris juga menyebut pandangan buram atau kehilangan penglihatan pada satu atau kedua mata bisa mengindikasikan gejala stroke ringan, juga tanda berikut ini, dilansir dari Express pada 19 Maret 2025. 

-Rasa lemah atau mati rasa pada satu sisi tubuh, termasuk kaki dan tangan.
-Sulit mengartikulasikan kata-kata atau mengucapkan kalimat dengan jelas.
-Tiba-tiba kehilangan daya ingat atau linglung, pusing, dan terjatuh.
-Sakit kepala tiba-tiba dan parah.

Sulit untuk memastikan apakah Anda mengalami stroke atau TIA ketika gejala muncul. Jika Anda atau orang di sekitar mengalami gejala stroke ringan di atas, langkah terbaik adalah segera membawanya ke dokter atau rumah sakit. Dan bila pernah terserang TIA di masa lalu dan tak pernah memeriksakan ke dokter, penting juga untuk melakukannya sekarang.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus