Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Karen's Diner Akan Buka di Jakarta, Mau Coba Dilayani Pelayan Judes?

Restoran pada umumnya memperlakukan tamunya sebagai raja dengan pelayanan sangat ramah, tapi berbeda dengan Karen's Diner.

14 November 2022 | 10.49 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Karen's Diner (Instagram/@karensdinerofficial)

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Restoran waralaba asal Australia, Karen’s Diner bakal membuka cabangnya di Jakarta, Indonesia. Pembukaan restoran itu bekerja sama dengan restoran lokal Bengkel Burger pada pertengahan Desember mendatang.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Karen’s Diner lewat akun resmi Instagram @karensdinerofficial pada Kamis, 10 November 2022. You asked for it, and now it's OFFICIAL! Karen’s Diner is opening in Jakarta mid-December, in partnership with @bengkelburger. Prepare yourself for some great burgers, and sassy service,” tulisnya dalam keterangan unggahan.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Pengumuman itu tentu menarik perhatian masyarakat, terutama pemburu kuliner. Sebab, Karen's Diner menawarkan konsep berbeda.

Restoran pada umumnya memperlakukan tamunya sebagai raja dengan menyajikan berbagai menu makanan yang menggoda selera dengan pelayanan sangat ramah. Namun di Karen’s Diner, pelanggan akan dilayani oleh pramusaji judes yang suka marah-marah.

Fakta tentang Karen's Diner yang akan dibuka di Indonesia

Mengunsung konsep sama dengan restoran aslinya

Karen's Diner Indonesia tetap akan mengusung konsep yang sama dengan restoran aslinya, yakni memberikan pelayanan yang jutek serta menyebalkan. Restoran ini memang mengusung konsep nyeleneh, di mana pengunjung tak akan mendapat pelayanan ramah, bahkan bisa dimaki-maki oleh pelayannya.

Di Australia sendiri, pengunjung akan dibuat kesal dengan cara pelayan melayani mereka. Tak hanya umpatan, buku menu pun bisa dilempar ke arah pengunjung.

Restoran ini mengusung konsep ‘Good Food Terrible Service’ yang memang sengaja dibuat untuk menjadi pembeda dari yang lain. Konsep ini berawal dari sebuah meme perempuan tua yang suka marah-marah bernama Karen.

Muncul di tengah pandemi

Restoran Karen's Diner buka di tengah pandemi Covid-19 melanda, tepatnya pada Oktober 2021. Restoran ini berlokasi di Sydney, Australia.

Sejak viral di sosial media seperti Instagram dan Tiktok, restoran ini memiliki cabang di beberapa kota lainnya, yaitu Inggris dan Amerika serta sebentar lagi akan hadir di Indonesia.

Dilayani dengan pelayan yang jutek dan kasar

Pelayananan yang buruk, kasar, dan semena-mena kepada pelanggan merupakan konsep dari tempat ini. Bukan hanya mendapatkan service yang kurang baik dari pelayan restoran, tapi pelanggan bisa jadi mendapat beberapa kata-kata makian yang merupakan konsep restoran ini. Meski demikian, restoran ini memiliki aturan untuk tidak menghina fisik atau SARA

Menu yang dihadirkan sangat unik

Terlepas dari konsep restoran yang terkesan kasar dan jutek, namun restoran ini selalu menjaga mutu makanannya. Sebagian besar menunya merupakan makanan khas Amerika, seperti french fries, burger, dan chicken wings.  

Nama menu yang ditawarkan sangat unik dan banyak mendapat perhatian seperti 'The "I Wants To See Your Manager" Karen', 'Karen's Got Real Beef', 'The Fiery Karen', 'The Music Is Too Loud', dan 'I've Been Waiting 10 Minutes For Some Service'.

Jika suka mencoba sesuatu yang baru, Karen's Diner bisa menjadi pilihan restoran berikutnya. Namun sebelum ke sana, persiapkan diri menerima ketidakramahan pelayannya dan jangan ikut marah.

JENIATI ARTAULI TAMPUBOLON

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus