Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Beragam produk perawatan kecantikan menawarkan khasiat yang terbaik untuk kulit. Salah satunya produk perawatan kulit berbahan dasar minyak nabati yang dipercaya lebih aman sekaligus dapat memberikan hasil yang maksimal.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca juga:
Rahasia Cantik dari Minyak Almond
Minyak Almond dan Zaitun, Mana yang Lebih Membuat Cantik?
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Misalnya perawatan kulit berbahan dasar minyak almond berkhasiat menjaga kelembapan, mengencangkan, hingga menyamarkan noda pada kulit. Tetapi, produk perawatan berbahan dasar minyak nabati juga memiliki kekurangan, terutama dari segi tekstur dan rasa di kulit.
Ada sebagian orang yang nyaman dengan rasa lembap khas minyak menempel di kulitnya, namun tak sedikit yang mengeluhkan rasa tak nyaman tersebut. Akhirnya, walau berkhasiat sekalipun, cukup banyak orang yang memilih meninggalkan produk perawatan berbahan dasar minyak nabati ini.
(Depositphotos)
Wieke, assistant training manager dari L'Occitane mengatakan, bahwa sebagian orang memang kurang nyaman untuk menggunakan produk perawatan berbahan dasar minyak nabati, terutama saat siang hari. "Bagi yang nyaman sih tentu boleh - boleh saja produk berbahan dasar minyak almond digunakan siang hari," kata Wieke. "Tapi bagi mereka yang tidak nyaman, bisa menggunakannya di malam hari agar tetap bisa mendapatkan khasiat terbaiknya,".
Wieke menambahkan penggunaan produk perawatan kulit berbahan dasar almond di malam hari memiliki kelebihan ekstra. "Untuk mereka yang menghadiri acara di malam hari atau party, bisa menggunakan body oil berbahan dasar minyak almond untuk mendapatkan kulit dengan efek glowing dan juga shimmering seperti yang saat ini sedang tren," ujarnya.