Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Kesehatan

Meski Tinggi Nutrisi, Tak Semua Orang Boleh Makan Biji Wijen. Ini Alasannya

Biji wijen kaya vitamin, mineral, dan lemak sehat. Namun tak semua orang boleh mengonsumsinya karena alasan tertentu.

4 September 2024 | 22.59 WIB

Ilustrasi biji wijen. shutterstock.com
material-symbols:fullscreenPerbesar
Ilustrasi biji wijen. shutterstock.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Biji wijen sering dijadikan tambahan makanan seperti roti, kue, salad, dan onde-onde. Biji wijen juga biasa dibuat minyak yang digunakan untuk memasak. Meski kecil, wijen tinggi nutrisi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Biji wijen kaya vitamin, mineral, dan lemak sehat. Mengonsumsinya bisa membantu mendukung kesehatan jantung, pencernaan, dan meningkatkan sistem imun. Hanya saja, penderita alergi perlu berhati-hati, kalau perlu menghindarinya. Menurut pakar diet Jasmin Dieb, seperti biji-bijian dan kacang-kacangan lain, wijen tinggi serat dan lemak sehat.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Wijen direkomendasikan untuk pola makan sehat dan seimbang," ujarnya kepada USA Today.

Onde-onde. Tabloidbintang

Siapa yang tak dianjurkan memakannya?
Selain tinggi serat dan lemak sehat yang baik buat kesehatan jantung, biji wijen juga sumber vitamin dan mineral seperti vitamin E, kalsium, dan zat besi. Semua nutrisi penting itu mendukung kesehatan tulang, jantung, dan kekebalan tubuh, kata Dieb. Namun karena tinggi kalori, disarankan untuk mengonsumsi wijen secukupnya, 1-2 sendok makan sehari. 

Hanya saja, wijen tinggi oksalat sehingga bisa menyebabkan batu ginjal. Karena alasan inilah orang dengan riwayat batu ginjal tak dianjurkan makan wijen, jelas Dieb.

Selain itu, biji wijen juga disebut sebagai salah satu makanan penyebab alergi terbanyak menurut BPOM-nya Amerika Serikat (FDA). Jika Anda punya alergi wijen, baca informasi label pada kemasan jika membeli makanan atau kue untuk memastikan tak ada kandungan wijen di dalamnya.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus