Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
TEMPO.CO, Jakarta - Bunga tidak hanya diberikan sebagai bukti tanda cinta laki-laki pada perempuan. Saat ini, bunga juga bisa menjadi hadiah di berbagai kesempatan. Mulai dari hadiah ulang tahun, wisuda, kelulusan sekolah, hadiah juara, dan lainnya.
Saat ini, banyak tersedia beragam pilihan buket bunga mulai dari harga yang terjangkau hingga harga fantastis. Biasanya satu buket bunga bisa dibandrol dari harga ratusan ribu bahkan hingga jutaan rupiah. Namun siapa sangka jika ada buket bunga yang dibandrol dengan harga fantastis. Mengutip Arena Flowers, berikut 5 buket bunga termahal di dunia:
1. Buket bunga Saffron Crocus
Saffron Crocus memanglah bukan bunga yang langka, namun yang membuat buketnya bisa dibandrol dengan harga mahal karena benang sarinya dibudidayakan untuk menghasilkan kunyit rempah, yang merupakan rempah termahal di dunia. Saffron dijual dengan harga $1.000 atau sekitar Rp 15 juta.
2. Bunga Seratus Tahun
karangan bunga yang terdiri dari Anggrek Putih, Lili Putih, Bunga Bulan, dan Akar Ficus yang Berusia 100 Tahun. Buket ini adalah buket pernikahan dan yang membuat menjadi sangat mahal adalah karena mengandung 90 sisi ruby merah dua karat, sembilan berlian satu karat, dan ruby bintang 21,6 karat. Buket bunga seharga $ 125.000 atau sekitar dua miliar rupiah. Buket ini masih dipajang di lantai 6 Ruby Plaza di Vietnam.
3. Anggrek Emas
Anggrek Emas Kinabalu merupakan spesies anggrek yang terancam punah dan hanya ditemukan di Taman Nasional Kinabalu di Malaysia. Bunga yang sangat langka ini untuk satu batangnya saja berharga hingga $5.000 atau sekitar Rp 76 juta, sehingga jika dijadikan buket akan sangat mahal sekali.
4. Anggrek Nongke Shenzhen
Anggrek Nongke Shenzhen merupakan bunga buatan manusia yang dikembangkan selama 8 tahun penelitian dalam ilmu pertanian oleh Grup Nongke Shenzhen di China. Pada tahun 2005, bunga itu dijual di pelelangan kepada penawar anonim dengan harga 1,68 juta Yuan, atau sekitar tiga miliar rupiah. Sehingga bunga menjadi bunga termahal yang pernah dibeli.
5. Bunga Kadupul
Bunga Kadupul yaitu bunga dengan harga yang tidak ternilai. Bunga ini dihargai sangat mahal karena tidak akan ada uang yang bisa membeli bunga yang sangat langka dan sangat rapuh itu. Sebab, kadupul hanya bisa hidup beberapa jam, lalu mati.
Bahkan penduduk asli Sri Lanka jarang melihat keindahan bunga yang lembut ini. Biasanya bunga ini mekar tepat sebelum tengah malam dan mati sebelum fajar. Bahkan status bunga ini hampir menjadi mitos dan dipuja oleh banyak orang sebagai bunga yang paling diinginkan dan berharga di dunia.
FANI RAMADHANI
Pilihan Editor: Ini Deretan Tanaman Hias Termahal Sedunia
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “http://tempo.co/”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini