Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Gaya Hidup

Variasi Resep Oncom, Docang dan Tumis

Oncom banyak dibuat menjadi bahan baku berbagai menu makanan. Apa saja?

14 Juni 2023 | 11.05 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Oncom. Tokopedia.com

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Jakarta - Oncom produk fermentasi menggunakan kapang yang dibuat dari berbagai bekas ampas tahu, bungkil kacang tanah, atau onggok sisa pembuatan tepung tapioka. Oncom agaknya sama seperti tempe yang juga produk pangan hasil fermentasi.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Oncom banyak dibuat menjadi bahan baku berbagai menu makanan. Bisa dimasak berkuah atau tumis oncom.

Tumis oncom pedas

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Bahan

  • 1 oncom
  • 1 genggam leunca
  • 1 batang daun bawang
  • Secukupnya penyedap rasa, kaldu ayam, garam, gula, dan air
  • Secukupnya minyak untuk menumis

Bumbu halus

  • 10 butir cabai rawit merah atau sesuai selera
  • 5 butir cabai merah keriting
  • 5 butir bawang putih
  • 5 butir bawang merah

Cara membuat

1. Cuci oncom, kemudian dilumatkan

2. Buang tangkai leunca, cuci  bersih.

3. Potong-potong daun bawang.

4. Bahan bumbu dihaluskan.

5. Minyak dalam wajan dipanaskan, kemudian tuang bumbu halus dan sedikit air. Masak bumbu sampai beraroma dan matang.

6. Setelah bumbu matang, tuang leunca kemudian tumis sebentar. Beri oncom, daun bawang dan garam secukupnya garam, penyedap rasa, gula, dan kaldu. Aduk sampai matang.

Docang 

Bahan

  • 200 gram oncom
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang kayu manis
  • 2 sentimeter lengkuas
  • 1 sendok teh garam atau sesuai selera
  • 1 sendok teh kaldu jamur
  • 800 mililiter air
  • Secukupnya minyak untuk menumis

Bumbu halus

  • 8 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar halus
  • 3 butir kemiri

Sambal

  • 10 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit
  • Satu perdelapan sendok teh garam
  • Secukupnya air hangat

Pelengkap

  • Lontong
  • 1 ikat daun singkong, rebus
  • Secukupnya tauge
  • 200 gram kelapa parut
  • Kerupuk aci

Cara membuat

1.Oncom dihaluskan kemudian air dipanaskan. 

2. Daun salam, kayu manis, serai, dan lengkuas yang sudah digeprek dimasak dalam air mendidih. Jika sudah mendidih oncom dimasukkan kemudian aduk.

3. Tumis bumbu halus sampai terasa aromanya, kemudian dicampur kuah oncom.

4. Tambah garam dan kaldu jamur sambil dicicipi

5. Cabai halus dan garam untuk sambal beri air hangat secukupnya, jangan terlalu banyak supaya tetap kental.

6. Rebus daun singkong dan siram tauge dengan air mendidih. Jangan lupa kukus juga kelapa parut.

7. Potong lontong taruh dalam mangkuk. Beri daun singkong, tauge, kelapa parut, dan siram dengan kuah oncom. Beri taburan bawang goreng, sambal, dan kerupuk.

8. Docang disajikan.

COOKPAD

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram http://tempo.co/. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
>
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus