Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Perjalanan

5 Rekomendasi Wisata Air Terjun Saat ke Tawangmangu di Musim Liburan Sekolah

Saat berkunjung ke Tawangmangu, terdapat beberapa air terjun yang dapat dijadikan pilihan tempat wisata.

17 Juni 2022 | 11.01 WIB

Image of Tempo
Perbesar
Air terjun Grojogan Sewu. Wikipedia

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

TEMPO.CO, Solo -Tawangmangu merupakan nama salah satu kecamatan di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Kecamatan ini memiliki banyak destinasi wisata air terjun karena letaknya yang berada di lereng Gunung Lawu. Saat mengunjungi Tawangmangu, tidak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke air terjun.

Rekomendasi 5 Air Terjun Area Tawangmangu

  1. Air Terjun Grojogan Sewu

Salah satu air terjun terkenal di Tawangmangu adalah Grojogan Sewu. Mengutip laman bob.kemenparekraf.go.id, nama grojogan diambil dari bahawa Jawa yang airtinya air terjun, dan sewu yang artinya seribu.

Disebut sebagai air terjun seribu sebab tangga menunju Grojogan Sewu diperkirakan berjumlah seribu. Satu tangganya memiliki kesamaan dengan satu telapak kaki orang dewasa.

Grojogan sewu memiliki ketinggian sekitar 81 m dengan debit air yang cukup besar. Tempat wisata ini juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas, seperti kamar mandi, kolam renang, taman binatang, kios makanan, tempat beristirahat, hingga kios cenderamata.

  1. Air Terjun Pringgodani

Menurut laman karanganyarkab.go.id, air terjun Pringgodani sebenarnya adalah objek wisata religi berupa rumah joglo sebagai persembahyangan bagi penganut aliran kepercayaan. Namun, air terjun ini juga menawarkan keindahan berupa 2 tingkat air terjun dengan ketinggian lebih dari 100 m.

Air terjun Pringgodani dipercaya sebagai petilasan Eyang Cokronegoro. Di sebelahnya terdapat mata air sendang pengantin dengan tujuh kucuran air yang disakralkan. Para peziarah yang datang biasanya mandi di sendang pada tengah malam untuk melakukan ritual.

  1. Air Terjun Jumog Putri

Air terjun Jumog Putri terdapat di tanah pribadi seorang warga Desa Gondosuli yang bernama Subali. Air terjun ini memiliki model berundak dari atas ke bawah dengan aliran air yang tidak terlalu deras. Dengan demikian, pengunjung bisa bermain air dengan aman.

Walaupun tidak sepopuler Grojogan Sewu, pemandangan yang ditawarkan air terjun Jumog Putri tidak kalah cantik. Lokasi air terjun juga strategis karena berada di pinggir jalan raya.

  1. Air Terjun Jurang Sundo

Air terjun Jurang Sundo terletak di tengah pemukiman warga di Desa Nglurah, Kecamatan Tawangmangu. Lokasi tersebut hanya berjarak 2 km dari air terjun Grojogan Sewu.

Karena akses jalan yang tidak begitu lebar, air terjun Jurang Sundo masih kurang dikenal. Hal ini kemudian membuat lokasinya masih asri dan bersih.

  1. Air Terjun Kedung Sriti

Rekomendasi wisata air terjun di Tawangmangu selanjutnya adalah air terjun Kedung Sriti. Air terjun ini memiliki ketinggian sekitar 10 m.

Lokasi air terjun Kedung Sriti berada di dekat hutan, sehingga kebersihan airnya masih terjaga.

Wisatawan yang datang akan disuguhkan dengan suasana asri dan pemandangan air mengalir dari tebing yang jernih. Fasilitas yang disediakan di tempat wisata di Tawangmangu ini antara lain tempat parkir, kamar mandi, warung, hingga tempat camping.

SITI NUR RAHMAWATI
Baca : Angela Tanoesoedibjo Berkunjung ke Destinasi Wisata Kesehatan Tawangmangu

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

Image of Tempo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus