Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Moskow - Rusia mengklaim telah membunuh sekitar 40 milisi ISIS dalam serangan udara di Suriah. Ini termasuk empat orang yang diduga mengendalikan Kota Deir Ezzor seperti gubernur dan komandan pasukan asing pendukung ISIS.
Pengeboman oleh pesawat jet tempur Su-34 dan Su-35 ini dilakukan setelah sebuah laporan intelijen pada 5 September menunjukkan komandan tertinggi ISIS bertemu di sebuah pos komando rahasia di sekitar Deir ez-Zor.
Baca: Malaysia Tangkap 2 Komandan ISIS Asal Irak
"Aksi pengeboman yang efektif oleh Angkatan Udara Rusia mempercepat penghentian pengepungan Kota Deir ez-Zor dan membuka jalan bagi pasukan Suriah untuk mulai menguasai kota,” begitu bunyi pernyataan dari Kementerian Pertahanan Rusia.
Menurut pernyataan tersebut, sejumlah milisi yang tewas adalah empat pemimpin ISIS, termasuk Gubernur Deir ez-Zor Abu Mohammed al-Shimali. Al-Shimali adalah warga Arab Saudi yang pernah aktif di Al-Qaeda dan pindah ke ISIS pada 2015.
Baca: Malaysia Gagalkan Serangan ISIS ke Sea Games
Al-Shimali dikenal sebagai orang yang mengorganisasi para pendukung ISIS dari luar kawasan itu.
Pada tahun yang sama, Kementerian Luar Negeri Amerika Serikat menawarkan hadiah hingga US$ 5 juta (sekitar Rp 65 miliar) untuk informasi yang mengarah pada penangkapan Al-Shimali.
Ia digambarkan sebagai "pemimpin kunci dalam Komite Imigrasi dan Logistik ISIS" yang mengawasi "kegiatan penyelundupan, transfer keuangan, dan gerakan pasokan ke Suriah dan Irak dari Eropa, Afrika Utara, dan Jazirah Arab serta Australia".
Selain Al-Shimali, pengeboman itu juga berhasil melukai atau menewaskan Gulmurod Khalimov, yang merupakan menteri perang ISIS dan berasal dari Tajikistan.
Khalimov adalah ketua tim elite militer khusus Tajikistan sebelum bergabung dengan ISIS pada 2015. Dia sempat dilatih pasukan Amerika dan setelah menjadi milisi ISIS, dia berjanji untuk kembali memberlakukan hukum syariah di negara Asia Tengah itu.
Seorang pejabat tinggi di dinas keamanan nasional Tajikistan mengatakan Moskow telah diminta memberikan rincian yang membuktikan pembunuhan Khalimov.
Dengan didukung Rusia, tentara Suriah berhasil memasuki Kota Deir ez-Zor pada Selasa, untuk membasmi teroris ISIS yang menguasai kota itu selama beberapa tahun terakhir.
REUTERS | RUSSIA TODAY | YON DEMA
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini