Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
TEMPO.CO, Jakarta - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG mencatat gempa terkini yang bisa dirasakan di wilayah Indonesia pada Sabtu pagi ini, 9 Januari 2020. Gempa disebutkan terjadi di Banda Aceh pada pukul 06.17 WIB.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
BMKG menyebut sumber gempa itu berasal dari laut, 66 kilometer sebelah barat daya Jantho, Aceh Besar, dengan kedalaman 16 kilometer. Kekuatannya terukur 4,1 dalam skala Magnitudo dan guncangan terkuatnya dipetakan dirasakan di Banda Aceh dengan skala intensitas III MMI atau bisa dirasakan di dalam rumah, seakan ada truk yang sedang melintas.
Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini
Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini
Ini adalah gempa kedua sepanjang 2021 ini yang bisa dirasakan di Banda Aceh. Yang pertama terjadi dua hari lalu.
Saat itu, gempa berkekuatan 5,0 M mengguncang dari laut, 143 kilometer barat laut Kota Sabang dengan kedalaman sumbernya 7 kilometer. Skala intensitas guncangannya yang terasa di Banda Aceh akibat gempa itu hanya terukur II MMI namun dilaporkan cukup untuk membuat sebagian warga setempat berlarian ke luar rumah.
Dari analisis BMKG, gempa yang juga terjadi pada pagi itu diakibatkan oleh deformasi batuan pada slab Lempeng Indo-Australia yang tersubduksi ke bawah Lempeng Eurasia. Mekanisme sumber gempanya berupa pergeseran naik.