Scroll ke bawah untuk membaca berita

Logo
Olahraga

Ford Pertimbangkan Ikut Serta Balap Formula 1

Kabar terbaru, Ford mulai memantapkan diri untuk ikut serta dalam seri balap mobil populer ini dengan mendekati tim Red Bull Racing.

2 Februari 2023 | 08.00 WIB

Logo Ford. REUTERS/Mike Segar
Perbesar
Logo Ford. REUTERS/Mike Segar

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

TEMPO.CO, Jakarta - Pada Desember 2022, Ford dikabarkan sedang mencari kesepakatan dengan Red Bull untuk ikut serta di ajang balap mobil Formula 1 (F1). Kabar terbaru, pabrikan mobil Amerika Serikat ini mulai memantapkan diri untuk ikut serta dalam seri balap mobil populer ini.

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo

Melansir laman Carscoops hari ini, Kamis, 2 Februari 2023, saat ditanya soal rumor kemitraan dengan Red Bull, Kepala Ford Performance Mark Rushbrook tidak memberikan tanggapan terkait rumor tersebut. 

Baca berita dengan sedikit iklan, klik di sini

"Adalah tanggung jawab kami untuk mempelajarinya dan memahaminya, lalu membuat keputusan apakah itu masuk akal atau tidak masuk akal," kata Rushbrook.

Ford diketahui hanya menginginkan kesepakatan sponsor dengan divisi powertrain Red Bull. Aturan terbaru memang mengharuskan mesin Formula 1 menggunakan bahan bakar sintetis dalam upaya membuat ajang balap ini lebih berkelanjutan, dan Ford melihat sudut pandang ini karena masih menjual kendaraan bermesin pembakaran internal.

"Bahan bakar berkelanjutan jelas merupakan sesuatu yang kami minati, tetapi kami sudah melakukannya di seri lain. WRC memilikinya, sejak tahun lalu, dan itu menjadi bagian besar dari cerita dan pembelajaran bagi kami," jelas Rushbrook.

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.

close

Baca berita dengan sedikit iklan, klik disini

Logo
Logo Tempo
Unduh aplikasi Tempo
download tempo from appstoredownload tempo from playstore
Ikuti Media Sosial Kami
© 2024 Tempo - Hak Cipta Dilindungi Hukum
Beranda Harian Mingguan Tempo Plus